Bittensor memulai tahun 2026 dengan momentum yang kuat karena harga TAO melonjak tajam selama pekan perdagangan pertama. Reli ini terjadi setelah Grayscale mengajukan berkas untuk meluncurkan exchange-traded fund (ETF) pertama yang berfokus pada Bittensor di AS.
Dengan narasi ETF altcoin yang kini mendominasi, perkembangan ini menjadi katalis utama sehingga menarik perhatian baru pada aset AI yang terdesentralisasi.
Kenaikan harga TAO memperlihatkan sentimen yang membaik, dan eksposur institusi lewat produk yang sudah teregulasi secara historis meningkatkan likuiditas serta kredibilitas.
SponsoredProfit Holder Bittensor Sedang Naik
Perilaku holder tetap mendukung walau terjadi kenaikan mingguan 27% baru-baru ini. Data HODL Caves memperlihatkan bahwa investor sepertinya tidak akan terburu-buru menjual saat harga naik. Kebanyakan wallet yang mengumpulkan TAO dalam tujuh bulan terakhir masih berada pada posisi rugi atau hanya sedikit untung pada level harga saat ini.
Ingin insight token seperti ini? Daftar ke Daily Crypto Newsletter Editor Harsh Notariya di sini.
Struktur harga pokok seperti ini mengurangi insentif jual dalam waktu dekat. Investor biasanya menunda distribusi hingga muncul keuntungan yang berarti. Alhasil, tekanan suplai tetap rendah sehingga TAO punya ruang untuk pulih tanpa menghadapi aksi ambil untung agresif di tahap awal reli.
Sponsored SponsoredTAO Nampak Ada Potensi Tekanan Beli
Indikator momentum menunjukkan kondisi yang membaik tapi belum sepenuhnya mengonfirmasi. Money Flow Index, yang mengukur tekanan beli dan jual menggunakan harga dan volume, sedang mendekati ambang netral. Jika indeks ini bergerak konsisten di atas level tersebut, maka akan mengonfirmasi adanya peningkatan permintaan.
Jika melewati garis netral, itu menunjukkan bahwa buyer mulai mengambil kendali lagi setelah konsolidasi. Untuk TAO, perubahan ini sangat penting. Inflow modal yang bertambah akan memperkuat likuiditas dan mendukung penemuan harga yang lebih tinggi dalam siklus saat ini.
Momentum makro biasanya mendahului pergerakan arah harga. Jika MFI berubah sangat positif, maka hal itu akan selaras dengan perilaku holder yang suportif serta optimisme dari ETF. Semua faktor ini dapat mempertahankan reli melampaui level resistance jangka pendek.
Sponsored SponsoredApa yang Disorot oleh Perjalanan TAO di Masa Lalu?
Pergerakan harga historis memperkuat peluang bullish. TAO berulang kali melakukan pemulihan setelah menguji zona support di US$217. Dalam siklus sebelumnya, lonjakan dari level ini membawa harga naik hingga mendekati atau melewati US$500.
Pola ini berulang dan mencerminkan kepercayaan holder jangka panjang. Ketika TAO menjaga tren naik dengan dukungan akumulasi, ekstensi kenaikan biasanya akan terjadi. Kondisi saat ini mirip dengan fase sebelumnya, meskipun berada di lingkungan makro yang berbeda.
Jika investor tetap bertahan daripada distribusi, TAO dapat mengulang pola pergerakan historisnya. Dengan dukungan minat institusi dan minim tekanan jual, token ini tetap realistis untuk menuju target siklus yang lebih tinggi.
SponsoredHarga TAO Masih Punya Jalan Panjang untuk Ditempuh
Pada waktu publikasi, TAO diperdagangkan di kisaran US$278 setelah sempat koreksi 5% dalam 24 jam terakhir, sehingga kenaikan selama sepekan menjadi 27%. Resistance langsung ada di US$312. Level ini telah membatasi kenaikan baru-baru ini dan menjadi rintangan utama bagi momentum kenaikan selanjutnya.
Sementara proyeksi siklus lebih besar berpihak pada pergerakan menuju US$500, konfirmasi jangka pendek tetap diperlukan. TAO harus merebut kembali US$312 dan mengubahnya menjadi support. Jika TAO berhasil membentuk support lebih tinggi di US$335 atau US$412, tren naik akan berlanjut. Hal ini diperlukan demi dorongan TAO menuju US$500, yang masih berjarak 79,4% dari posisi saat ini.
Risiko penurunan tetap ada jika sentimen berubah. Tekanan jual yang meningkat bisa mendorong TAO di bawah US$263. Jika penurunan semakin dalam ke US$217, maka kenaikan yang tercapai akan terhapus dan outlook bullish menjadi batal sehingga upaya pemulihan harus dimulai dari awal lagi.