Hanya beberapa hari setelah rapat tahunan pemegang saham BitMine (BMNR) di Las Vegas, muncul kontroversi yang memperlihatkan adanya perpecahan tajam antara manajemen dan investor.
Masalah tersebut berpusat pada tata kelola, transparansi, serta pergeseran ambisius perusahaan dari kendaraan staking Ethereum murni menjadi pengelola modal ala “Berkshire digital.”
SponsoredEksekutif BitMine Menjawab Kekhawatiran Pemegang Saham setelah RUPS Kontroversial
Pemegang saham mengkritik rapat tersebut karena ada eksekutif yang absen, presentasi yang serba terburu-buru, serta hasil pemungutan suara yang tidak jelas.
Baik CEO maupun CFO baru tidak menghadiri acara, sedangkan pembicara tamu yang dijanjikan dengan profil tinggi pun tidak muncul. Berdasarkan hal itu, investor mengatakan bahwa acara tersebut dikelola dengan buruk dan tidak menghormati pemegang saham, bahkan beberapa menyamakannya seperti “pertunjukan badut.”
Kekhawatiran semakin meningkat karena Tom Lee memimpin Fundstrat dan menimbulkan pertanyaan apakah ia bisa memberikan perhatian yang cukup untuk BitMine.
Rob Sechan, anggota dewan, mengakui adanya frustrasi dari pemegang saham, namun menegaskan bahwa rapat ini berlangsung pada masa transisi. Kabarnya, beberapa posisi eksekutif baru resmi terisi hanya beberapa hari sebelum acara.
Ia membela pengawasan dewan, sambil menerangkan bahwa tujuan RUPS ini adalah untuk menjelaskan strategi “DAT-plus” perusahaan serta menunjukkan potensi jangka panjangnya.
Sponsored SponsoredPara pengkritik, namun, beranggapan respons dari dewan tidak menjawab masalah utama soal perencanaan, transparansi, dan akuntabilitas.
Perubahan Strategis: dari Staking ke Alokasi Modal Digital saat Kesepakatan MrBeast Membelah Investor
Meski mendapat kritik dalam tata kelola, manajemen menyoroti adanya perubahan strategi besar. BitMine kini bergerak melampaui staking ETH dan ingin menjadi perusahaan digital holding yang menyalurkan modalnya ke proyek-proyek dengan tujuan memperluas adopsi Ethereum.
Sponsored SponsoredPerusahaan memiliki lebih dari 4 juta ETH (sekitar US$14 miliar) dan menghasilkan US$400–US$430 juta per tahun dari staking, dengan proyeksi naik menjadi US$540–US$580 juta karena perusahaan menargetkan 5% dari total pasokan Ethereum.
Sechan menggambarkan strategi ini mirip Berkshire Hathaway dengan menyebutnya sebagai alokasi modal yang disiplin, namun diadaptasi untuk era digital.
“Basis modal ditambah penempatan secara disiplin ke bisnis-bisnis produktif persis seperti yang dilakukan $BRK. Konsepnya sama, hanya beda zaman dan infrastruktur,” ia tulis, membalas kritik yang menilai langkah ini terlalu ambisius.
Unsur yang paling menuai perdebatan adalah komitmen BitMine sebesar US$200 juta untuk Beast Industries milik MrBeast. Investasi ini bertujuan mengintegrasikan Ethereum ke ekonomi kreator melalui platform dan jaringan distribusi yang sudah ditokenisasi.
SponsoredPendukung menilai kesepakatan tersebut memanfaatkan salah satu mesin atensi terbesar di dunia untuk mempercepat adopsi Ethereum di kalangan generasi Z dan Alpha.
Namun, pengkritik menganggap kemitraan ini justru mengalihkan perusahaan dari prioritas tata kelola dan operasional, serta mempertanyakan apakah perusahaan justru terlalu memaksakan diri.
Jika melihat semuanya, rapat ini benar-benar memperjelas adanya ketegangan besar antara ambisi dan akuntabilitas. Walau visi strategis BitMine menjanjikan pertumbuhan jangka panjang, para pemangku kepentingan tetap waspada terhadap risiko eksekusi dan kekosongan kepemimpinan.
Sechan berjanji bakal meningkatkan transparansi dan keterlibatan, dengan harapan pertemuan berikutnya bisa lebih terstruktur dan interaktif.
Saat BitMine berusaha menyeimbangkan tata kelola, kepercayaan investor, serta inovasi berani, perusahaan menghadapi ujian besar. Mereka harus membuktikan bahwa model “Berkshire digital” mampu memberikan hasil pada ETH sekaligus mewujudkan visi besar perusahaan tanpa mengecewakan pemegang saham.