Redaksi BeInCrypto telah mengumpulkan sejumlah berita terhangat dari dunia kripto selama sepekan terakhir pada 27 Mei – 2 Juni 2024.
- Janji Donald Trump: Dukung Industri Kripto dan Ringankan Hukuman Ross Ulbricht
- Mainnet L2 Taiko Resmi Aktif, Ini Jadwal Peluncuran Native Token TKO
- Nomura dan Laser Digital Gandeng GMO Eksplorasi Penerbitan Stablecoin di Jepang
- Mt. Gox Pindahkan Bitcoin (BTC) Senilai Miliaran Dolar AS
- Ethereum Name Service (ENS) Perkenalkan Inisiatif Proyek Blockchain L2 ENSv2
- Perusahaan yang Bergerak di Industri Kesehatan Ini Beli 581 Bitcoin Senilai US$40 Juta
- ETF Bitcoin Spot BlackRock Jadi Dana Investasi BTC Terbesar di Dunia
- Stablecoin PayPal USD (PYUSD) Kini Hadir di Blockchain Solana
- Mastercard Kenalkan Fitur Baru Crypto Credential untuk Transaksi P2P
- Developer zkSync Matter Labs Dikecam Usai Ajukan Merek Dagang ‘ZK’ di 9 Negara
- Garap Protokol Staking Bitcoin, Babylon Dapat Investasi US$70 Juta
- Elon Musk Membantah Dia Berdiskusi dengan Donald Trump Terkait Kebijakan Kripto
- Crypto Exchange Jepang DMM Bitcoin Alami Peretasan BTC Senilai US$305 Juta
- Penerbit Stablecoin Tether Beli Saham Bitcoin Miner Bitdeer Senilai US$100 Juta
- Entitas Kripto Hong Kong Dilarang Layani Investor Cina
Jangan lupa ikuti terus newsletter kami dan dapatkan kumpulan berita kripto terkini.
Janji Donald Trump: Dukung Industri Kripto dan Ringankan Hukuman Ross Ulbricht
Donald Trump semakin merangkul industri kripto di strategi kampanyenya dalam pemilihan presiden Amerika Serikat pada November 2024.
Dia mengaku sangat positif dan terbuka terhadap perusahaan kripto, dan semua hal terkait dengan industri yang baru dan berkembang ini.
Dalam pidato di Konvensi Nasional Partai Libertarian, Trump menyinggung kebijakan pro kripto dan berniat meringankan hukuman Ross Ulbricht.
Mainnet L2 Taiko Resmi Aktif, Ini Jadwal Peluncuran Native Token TKO
Proyek layer-2 (L2) Taiko akhirnya resmi meluncurkan mainnet yang dikembangkan sejak tahun 2022 dan menjalani 7 testnet.
Proyek ini dapat mengurangi biaya transaksi di Ethereum dan pendekatan inovatif untuk penskalaan native layer-1 (L1).
Native token Taiko, yaitu TKO, diperkirakan akan diluncurkan beberapa minggu setelah mainnet Taiko aktif.
Nomura dan Laser Digital Gandeng GMO Eksplorasi Penerbitan Stablecoin di Jepang
Laser Digital dan Nomura Holdings bermitra dengan GMO Internet Group dalam mengeksplorasi penerbitan stablecoin di Jepang.
Anak perusahaan GMO menerbitkan stablecoin di blockchain seperti Ethereum, Stellar, dan Solana, di bawah kerangka peraturan New York.
Kemitraan ini akan mengeksplorasi mekanisme penerbitan, penukaran, dan sirkulasi stablecoin yen Jepang (JPY) dan dolar AS (USD).
Mt. Gox Pindahkan Bitcoin (BTC) Senilai Miliaran Dolar AS
Bitcoin exchange Mt. Gox pada 28 Mei 2024 telah mentransfer kurang lebih 141.664 Bitcoin (BTC) yang bernilai sekitar US$9,6 miliar.
Menurut data Arkham Intelligence, Mt. Gox telah melakukan 7 transaksi ke alamat Bitcoin wallet yang belum diidentifikasi.
Alamat Bitcoin wallet Mt. Gox masih menyimpan BTC yang bernilai sekitar US$9,3 miliar.
Ethereum Name Service (ENS) Perkenalkan Inisiatif Proyek Blockchain L2 ENSv2
ENS Labs mengusulkan agar protokol penamaan on-chain Ethereum Name Service (ENS) diperluas ke L2 yang disebut ENSv2.
Salah satu keuntungan L2 ENSv2 adalah memungkinkan nama .eth pengguna terintegrasi di berbagai blockchain.
L2 ENSv2 berpotensi menggunakan teknologi ZK Stack dari Matter Labs, yang juga merupakan pengembang utama di balik L2 zkSync.
Perusahaan yang Bergerak di Industri Kesehatan Ini Beli 581 Bitcoin Senilai US$40 Juta
Semler Scientific mengadopsi Bitcoin sebagai aset cadangan perbendaharaan utamanya.
Perusahaan yang bergerak di industri kesehatan ini membeli 581 BTC senilai US$40 juta.
Chairman Semler Scientific meyakini Bitcoin sebagai penyimpanan nilai yang dapat diandalkan.
ETF Bitcoin Spot BlackRock Jadi Dana Investasi BTC Terbesar di Dunia
iShares Bitcoin Trust (IBIT), produk exchange-traded fund (ETF) Bitcoin spot yang dikelola BlackRock, kini menjadi dana investasi BTC terbesar di dunia.
Catatan K33 Research menunjukkan IBIT saat ini telah mengelola 288.671 BTC dan GBTC mengelola 287.454 BTC.
IBIT hanya membutuhkan 96 hari perdagangan untuk mengejar dan menyamai nilai aset yang dikelola Grayscale.
Stablecoin PayPal USD (PYUSD) Kini Hadir di Blockchain Solana
PayPal Holdings mengumumkan bahwa stablecoin PayPal USD (PYUSD) akhirnya tersedia di blockchain Solana.
Hal ini terjadi hampir setahun setelah PYUSD pertama kali melakukan debut di blockchain Ethereum.
Kehadiran PYUSD di Solana memajukan misi PayPal mewujudkan mata uang digital dengan nilai stabil untuk perdagangan dan pembayaran.
Mastercard Kenalkan Fitur Baru Crypto Credential untuk Transaksi P2P
Mastercard luncurkan Crypto Credential yang memungkinkan transfer kripto menggunakan nama alias.
Fitur ini sekarang sudah tersedia di beberapa crypto exchange, termasuk Bit2Me dan Lirium.
Ekspansi di masa depan akan mencakup non-fungible token (NFT), tiket, dan berbagai solusi pembayaran.
Developer zkSync Matter Labs Dikecam Usai Ajukan Merek Dagang ‘ZK’ di 9 Negara
Matter Labs, pengembang L2 zkSync, dikecam karena mengajukan permohonan merek dagang ‘ZK’ di 9 negara.
Para pengembang teknologi zero knowledge (ZK) di dunia kripto percaya bahwa ZK adalah barang publik milik semua orang.
Sejumlah tokoh penting yang bersuara termasuk dari entitas StarkWare, Polygon, Polyhedra Network, hingga Kakarot.
Garap Protokol Staking Bitcoin, Babylon Dapat Investasi US$70 Juta
Babylon, yang menggarap protokol staking di Bitcoin, berhasil mengumpulkan investasi US$70 juta.
Proyek ini diklaim akan jadi katalis yang mendefinisikan kembali kegunaan BTC. Saat ini proyek Babylon telah memasuki fase testnet ke-4.
Elon Musk Membantah Dia Berdiskusi dengan Donald Trump Terkait Kebijakan Kripto
Elon Musk membuat klarifikasi ketika dia disebut sedang berdiskusi dengan Donald Trump terkait kebijakan kripto.
Diskusi keduanya dilakukan karena Trump semakin menyoroti Bitcoin dan aset digital lainnya dalam kampanye sebagai calon presiden AS dari Partai Republik.
Merespon kabar ini, Elon Musk mengaku dia belum pernah membahas kripto dengan Trump, meskipun secara umum dia mendukung kripto.
Crypto Exchange Jepang DMM Bitcoin Alami Peretasan BTC Senilai US$305 Juta
Crypto exchange Jepang DMM Bitcoin mengalami peretasan yang membuat raib 4.502,9 BTC atau bernilai sekitar US$305 juta.
Hal ini membuat sejumlah layanan DMM Bitcoin telah dihentikan untuk sementara.
DMM Bitcoin mengeklaim akan menjamin jumlah penuh BTC yang dimiliki para pelanggan.
Penerbit Stablecoin Tether Beli Saham Bitcoin Miner Bitdeer Senilai US$100 Juta
Penerbit stablecoin terbesar di dunia, Tether, membeli saham perusahaan Bitcoin miner Bitdeer senilai US$100 juta.
Tether berpotensi membeli US$50 juta saham tambahan jika pembelian waran saham Bitdeer dilaksanakan sepenuhnya.
Aksi terbaru dari Tether ini datang setelah mereka mulai gencar melakukan sejumlah investasi di sektor Bitcoin mining.
Entitas Kripto Hong Kong Dilarang Layani Investor Cina
Komisi Sekuritas dan Berjangka (SFC) Hong Kong melarang entitas kripto berizin yang ada di wilayahnya untuk melayani investor asal Cina.
Langkah itu diduga menjadi salah satu penyebab munculnya gelombang penarikan pengajukan izin operasi dari sejumlah crypto exchange di Hong Kong.
Terhitung mulai 1 Juni, hanya entitas berizin yang diperbolehkan untuk menjalankan aktivitasnya di Hong Kong.
Bagaimana pendapat Anda tentang berita kripto selama sepekan ini? Yuk, sampaikan pendapat Anda di grup Telegram kami. Jangan lupa follow akun Instagram dan Twitter BeInCrypto Indonesia, agar Anda tetap update dengan informasi terkini seputar dunia kripto!
Penyangkalan
Seluruh informasi yang terkandung dalam situs kami dipublikasikan dengan niat baik dan bertujuan memberikan informasi umum semata. Tindakan apa pun yang dilakukan oleh para pembaca atas informasi dari situs kami merupakan tanggung jawab mereka pribadi.
Selain itu, sebagian artikel di situs ini merupakan hasil terjemahan AI dari versi asli BeInCrypto yang berbahasa Inggris.