Lihat lebih banyak

Developer zkSync Matter Labs Dikecam Usai Ajukan Merek Dagang ‘ZK’ di 9 Negara

2 mins
Diperbarui oleh Ahmad Rifai
Gabung Komunitas Trading Kami di Telegram

Ringkasan

  • Matter Labs, pengembang L2 zkSync, dikecam karena mengajukan permohonan merek dagang ‘ZK’ di 9 negara.
  • Para pengembang teknologi ZK di dunia kripto percaya bahwa ZK adalah barang publik milik semua orang.
  • Sejumlah tokoh penting yang bersuara termasuk dari entitas StarkWare, Polygon, Polyhedra Network, hingga Kakarot.
  • promo

Sejumlah pihak di komunitas kripto mengkritik aksi Matter Labs, perusahaan yang pengembang Ethereum layer-2 (L2) zkSync, karena telah mengajukan permohonan merek dagang di 9 negara untuk mengeklaim ‘ZK’ sebagai kekayaan intelektual eksklusif dari Matter Labs.

Atas dasar itu, sejumlah tokoh penting dari entitas StarkWare pengembang Starknet, Polygon, Polyhedra Network penemu zkBridge, hingga Kakarot, pada hari Kamis (30/5) mengecam keras perilaku Matter Labs karena mengeklaim kepemilikan atas sesuatu yang bukan miliknya.

Kecaman ini didukung beberapa pencipta asli kriptografi zero-knowledge (ZK), akademis kriptografi, serta peneliti dan pengembang ZK dari proyek-proyek terkemuka.

Matter Labs disebut telah berupaya menggunakan pengajuan merek dagangnya untuk menyakinkan sejumlah crypto exchange agar mengizinkan entitas ini me-listing native token zkSync dengan simbol ZK. Hal ini dilakukan untuk lebih memperkuat klaim atas keseluruhan teknologi yang tidak Matter Labs perankan dalam pembuatannya.

Sebagai konsekuensi dari hal ini, native token Polyhedra yang sebelumnya menggunakan simbol ZK menggantinya menjadi simbol ZKJ.

ZK Barang Publik Milik Semua Orang

Para pengembang teknologi ZK di dunia kripto percaya bahwa ZK adalah barang publik milik semua orang. Perusahaan yang mengeksploitasi sistem hukum untuk mencaplok barang publik dianggap melanggar etos kripto, etos Ethereum, dan etos akademis.

Hal itu bahkan dinilai bertentangan dengan etos Matter Labs sendiri, yang menyatakan, “Kita dapat menjadikan dunia ini lebih baik dengan meningkatkan kebebasan masyarakat.”

Jika Matter Labs terus melakukan aksinya, maka pengembang zkSync tersebut akan memisahkan diri dari komunitas yang diklaim sebagai bagiannya.

Pernyataan publik yang mengkritik aksi Matter Labs menyebut bahwa ZK harus tetap menjadi barang publik. ZK tidak boleh menjadi merek dagang suatu perusahaan, melainkan harus dapat diakses oleh semua orang.

“Hari ini, kami menyerukan kepada komunitas untuk menuntut agar Matter Labs menarik semua permohonan merek dagang dan penggunaan simbol ZK,” seru pernyataan itu.

Bagaimana pendapat Anda tentang topik ini? Yuk, sampaikan pendapat Anda di grup Telegram kami. Jangan lupa follow akun Instagram dan Twitter BeInCrypto Indonesia, agar Anda tetap update dengan informasi terkini seputar dunia kripto.

Platform kripto terbaik di Indonesia | Juni 2024

Trusted

Penyangkalan

Seluruh informasi yang terkandung dalam situs kami dipublikasikan dengan niat baik dan bertujuan memberikan informasi umum semata. Tindakan apa pun yang dilakukan oleh para pembaca atas informasi dari situs kami merupakan tanggung jawab mereka pribadi.

userpic_14-1.jpg
Ahmad Rifai
Ahmad Rifai adalah seorang jurnalis yang meliput sektor startup, khususnya di Asia Tenggara, dan penggila open source intelligence (OSINT). Dia bersemangat mengikuti berbagai cerita tentang perang, tetapi percaya bahwa medan pertempuran saat ini adalah di dunia kripto.
READ FULL BIO
Disponsori
Disponsori