Polygon Labs mengumumkan pada 18 Juli bahwa mereka akan mengganti MATIC, native token dari jaringan layer-2 (L2) Polygon, dengan token baru, POL, pada 4 September mendatang.
Seiring mendekatnya tanggal swap, MATIC sepertinya siap melanjutkan tren turunnya.
Tanda-tanda Penurunan Polygon
Saat ini, MATIC diperdagangkan seharga US$0,52. Nilai altcoin ini telah anjlok hampir 10% dalam sebulan terakhir. Dengan pemulihan harga jangka pendek yang sepertinya tidak mungkin terjadi, investor besar terus mengurangi kepemilikan mereka secara bertahap dalam altcoin ini selama 30 hari terakhir.
Menurut data dari IntoTheBlock, arus masuk bersih holder besar token ini telah anjlok 271% dalam 30 hari terakhir.
Adapun holder besar mengacu pada alamat yang memegang lebih dari 0,1% dari total pasokan aset yang beredar. Arus masuk bersih holder besar suatu aset mengukur selisih antara koin yang dibeli oleh investor ini dan jumlah yang mereka jual selama periode tertentu.
Ketika metrik ini menurun, itu tandanya alamat whale dari aset tersebut menjual kepemilikan mereka. Ini adalah sinyal bearish yang menunjukkan lonjakan tekanan jual serta potensi koreksi harga.
Whale MATIC tidak terdorong untuk memegang altcoin ini lantaran banyaknya holder yang terus menelan kerugian yang belum terealisasi. Pada waktu publikasi, sebanyak 604.000 alamat, yang merupakan 93% dari seluruh holder MATIC, berada dalam posisi “out of the money“.
- Baca Juga: Cara dan Tempat Terbaik Beli Polygon (MATIC)
Suatu alamat dianggap “out of the money” jika harga pasar saat ini dari suatu aset lebih rendah daripada biaya rata-rata di mana alamat tersebut membeli (atau menerima) token yang saat ini dimilikinya.
Sebaliknya, hanya 33.000 alamat, mewakili 5% dari semua holder token, yang kini memegang koin mereka dengan raihan profit.
Akankah Harga MATIC Anjlok ke Level Terendah 2 Tahun?
Setelan Directional Movement Index (DMI) MATIC mengonfirmasi bias alias kecenderungan bearish pada altcoin ini dan mengisyaratkan tren turun lebih lanjut jika tren terkini tetap bertahan. Saat ini, negative directional indicator (-DI) token berada di atas positive directional indicator (+DI)-nya.
Indikator DMI suatu aset melacak kekuatan dan arah tren harganya. Ketika -DI berada di atas +DI, biasanya ini menandakan tren bearish. Ini menunjukkan bahwa momentum negatif lebih tangguh ketimbang momentum positif, yang artinya pasar mungkin sedang berada dalam tren turun.
Jika tekanan jual terus melampaui aktivitas beli di pasar MATIC, maka harga token berisiko longsor ke US$0,42. Terakhir kali token L2 ini diperdagangkan pada level serendah ini adalah pada Juli 2022 silam.
Namun, jika tren terkini berbalik alias mengalami reversal dan permintaan untuk token MATIC merangkak naik, maka harganya pun bisa melejit ke US$0,63.
Bagaimana pendapat Anda tentang prediksi harga Polygon (MATIC) ke depannya? Yuk, sampaikan pendapat Anda di grup Telegram kami. Jangan lupa follow akun Instagram dan Twitter BeInCrypto Indonesia, agar Anda tetap update dengan informasi terkini seputar dunia kripto!
Penyangkalan
Seluruh informasi yang terkandung dalam situs kami dipublikasikan dengan niat baik dan bertujuan memberikan informasi umum semata. Tindakan apa pun yang dilakukan oleh para pembaca atas informasi dari situs kami merupakan tanggung jawab mereka pribadi.
Selain itu, sebagian artikel di situs ini merupakan hasil terjemahan AI dari versi asli BeInCrypto yang berbahasa Inggris.