Bitcoin miner Core Scientific mengaku bakal segera keluar dari kebangkrutan pada akhir bulan ini. Kepastian itu muncul setelah Core Scientific berhasil mendapatkan restu dari Pengadilan Kebangkrutan untuk mengeksekusi rencananya.
Dalam keterangan resminya, dijelaskan persetujuan yang diberikan pengadilan membuka jalan bagi Core Scientific untuk muncul dan terdaftar kembali di Nasdaq pada akhir Januari ini.
Berdasarkan rencana, setiap pemegang saham akan mendapatkan saham biasa dan waran baru yang merupakan 60% dari ekuitas baru perusahaan.
Aksi itu dilakukan setelah kreditur perusahaan menyepakati konversi utang sebesar US$400 juta menjadi saham perusahaan yang sudah direorganisasi.
Selain itu, Core juga akan mendapatkan pendanaan baru melalui equity right offering (ERO) sebesar US$55 juta dan exit facility senilai US$80 juta dari pemegang obligasi yang ada.
Chief Executive Officer (CEO) Core Scientific, Adam Sullivan, mengatakan lampu hijau yang diberikan oleh pengadilan menjadi faktor penentu untuk menjalankan reorganisasi perusahaan. Tingginya permintaan Bitcoin (BTC) dan komputasi bernilai tinggi yang terus meningkat diharapkan mampu menciptakan nilai bagi pemegang saham.
“Pada akhir bulan ini, kami siap muncul sebagai perusahaan yang lebih kuat, dengan tim yang bemotivasi tinggi dan selaras untuk mencapai kesuksesan.”
Adam Sullivan, CEO Core Scientific
Menurutnya, rencana anyar ini mampu memangkas utang sebesar US$1 miliar dari saldo utang terhitung sebelum program dijalankan.
Core Scientific Dapat Kepercayaan Investor
Pada awal Januari, Core Scientific menyebut bahwa ERO mengalami kelebihan permintaan dari investor. Hal itu menunjukkan bahwa tingkat kepercayaan investor lama terhadap bisnis Core Scientific masih sangat positif.
Dalam skema tersebut, Core Scientific memberikan kesempatan bagi pemegang saham yang tercatat hingga 16 Desember untuk berpartisipasi dengan harga pembelian US$0,34 per saham. Harga itu merupakan cerminan diskon 30% dari nilai per saham Core sebelum ERO digelar.
Hakim Pengadilan Kebangkrutan, Christopher Lopez, mengatakan restrukturisasi yang dilakukan Core Scientific memberikan pemulihan luar biasa bagi kreditur dan pemegang saham yang diizinkan untuk berpartisipasi dalam right issue.
“Pemberian nilai kepada para pemegang saham Core Scientific adalah hal yang tidak biasa dalam mekanisme kebangkrutan. Karena biasanya, ekuitas akan hilang saat kebangkrutan terjadi.”
Jika semuanya berjalan sesuai rencana, kondisi keuangan Core Scientific disebut bakal semakin lapang.
BeInCrypto sebelumnya melaporkan, jumlah utang jatuh tempo Core Scientific sampai tahun 2025 hanya mencapai US$46 juta. Jumlah tersebut terbagi atas US$25 juta, yang jatuh tempo pada tahun ini, dan US$21 juta yang akan memasuki masa tenggat di tahun depan. Sementara itu, nilai aset perusahaan mencapai US$1,5 miliar, yang mana US$791 juta di antaranya berbentuk ekuitas dan US$709 juta adalah utang bersih.
Terbantu oleh Kenaikan Harga Bitcoin
Perusahaan yang menjalankan bisnis inti berupa Bitcoin mining juga disebut mendapatkan hembusan positif dari meningkatnya harga pasar Bitcoin. Hal itu juga yang membuat hasil akhir dari restrukturisasi Core Scientific berbeda dengan entitas miner lainnya.
Laporan dari Bloomberg menyebutkan saat pertama kali mengajukan kebangkrutan Bab 11 di akhir tahun 2022, harga Bitcoin masih berada di kisaran US$16.800. Sedangkan, pada perdagangan Selasa (16/1) kemarin, harga Bitcoin sudah terapresiasi hampir 3 kali lipat menjadi US$43,02 ribu.
“Nasib Core Scientific dan krediturnya jauh lebih baik dibanding entitas lain yang juga mengajukan kebangkrutan. Karena harga Bitcoin yang lebih tinggi dan biaya energi yang lebih rendah,” tulis laporan.
Bagaimana pendapat Anda tentang topik ini Yuk, sampaikan pendapat Anda di grup Telegram kami. Jangan lupa follow akun Instagram dan Twitter BeInCrypto Indonesia, agar Anda tetap update dengan informasi terkini seputar dunia kripto!
Penyangkalan
Seluruh informasi yang terkandung dalam situs kami dipublikasikan dengan niat baik dan bertujuan memberikan informasi umum semata. Tindakan apa pun yang dilakukan oleh para pembaca atas informasi dari situs kami merupakan tanggung jawab mereka pribadi.
Selain itu, sebagian artikel di situs ini merupakan hasil terjemahan AI dari versi asli BeInCrypto yang berbahasa Inggris.