Crypto.com terus berupaya mengumpulkan izin operasi dari berbagai regulator di Benua Biru. Setelah mengantongi izin dari Financial Conduct Authority (FCA) Inggris dan memperoleh status sebagai perusahana kripto yang terdaftar di wilayah tersebut, kini crypto exchange yang memiliki markas di Singapura itu kembali mendapatkan izin operasional dari Prancis.
Autorité de Contrôle Prudentiel et de Résolution (ACPR) secara resmi memberikan restu untuk beroperasi di yurisdiksinya sehingga Crypto.com akhirnya juga menyandang status sebagai penyedia layanan aset digital yang terdaftar di Autorité des marchés financiers (AMF) Prancis.
Berdasarkan aturan Markets in Crypto Assets (MiCA) Uni Eropa, Crypto.com yang ingin melebarkan sayap bisnisnya di seluruh wilayah Benua Biru hanya memerlukan satu tanda terdaftar di otoritas nasional.
Terkait hal ini, Chief Executive Officer (CEO) Crypto.com, Kris Marszalek, mengatakan bahwa market Eropa adalah pusat pertumbuhan industri kripto secara jangka panjang. Dengan dikantonginya izin ini, Crypto.com dengan jumlah pengguna yang sudah lebih dari 50 juta pengguna di seluruh dunia akan secara aktif memperluas ekosistem kripto dan memberikan rangkaian produk dan layanan yang sesuai dengan peraturan di Prancis.
“Kami berharap dapat terus bekerja dengan AMF dan ACPR saat memperkenalkan produk dan layanan kami di Prancis, sekaligus menawarkan platform kripto yang komprehensif, aman, dan terlindungi,” jelas Kris Marszalek.
Lebih lanjut, dia menerangkan bahwa tidak mudah untuk mendapatkan perizinan dari regulator setempat. Crypto.com diharuskan tunduk dan patuh pada peraturan yang ada. Selain itu, proses penilaian yang ketat untuk anti-pencucian uang (AML) dan pencegahan pendanaan terorisme juga menjadi klausul wajib yang harus dipenuhi.
Investor Kripto di Prancis Lebih Besar daripada Investor Saham
Meskipun tergolong industri baru, tetapi siapa sangka kehadiran aset kripo di Prancis ternyata sudah ditunggu sejak lama oleh para investor. Berdasarkan data Association for the Development of Digital Assets (ADAN) yang bekerjasama dengan KPMG Prancis, terlihat bahwa jumlah investor kripto pada tahun ini jauh lebih besar daripada investor saham.
Hal ini tidak terlepas dari kehadiran kripto sendiri yang sudah tidak lagi menjadi subjek khusus di tengah masyarakat. Sebanyak 8% orang di Prancis diketahui telah berinvestasi kripto. Sedangkan, untuk jumlah orang yang menggenggam saham hanya mencapai 6,7%.
Persentase investor kripto diprediksi akan meningkat hingga mencapai angka 12% atau lebih. Hal itu disandarkan pada tingginya minat masyarakat yang ingin menjajal dan mendulang untung dari kripto. Setidaknya, terdapat 30% orang yang mengaku ingin memulai investasi kripto dalam beberapa waktu ke depan.
Membahas adopsi kripto, pastinya akan beririsan dengan praktik lembaga keuangan tradisional. Dari riset tersebut, terkuak fakta bahwa 1 dari 5 orang Prancis mengaku siap untuk mengubah bisnis bank menjadi lebih ramah kripto.
Berdasarkan pantauan, investor baru menginvestasikan tidak lebih dari 10% dari keseluruhan tabungan yang dimiliki mereka ke kripto. Adapun aset kripto yang menjadi idola adalah Bitcoin (BTC), Bitcoin Cash (BCH), dan Ether (ETH).
Sokongan Dana Investasi Belum Mengering
Melihat fakta di atas, harus diakui bahwa langkah yang dilakukan oleh Crypto.com adalah tepat untuk hadir dan mengembangkan ekosistem kripto di sana. Apalagi, bila dilihat dari derasnya aliran dana yang mengalir ke perusahaan kripto Prancis.
Dari 29 perusahaan kripto yang di survei, total pendanaan yang berhasil mereka kumpulkan mencapai 1,2 miliar euro atau sekitar US$1,15 miliar. Angka ini dihasilkan dari angel investor asal Prancis dan juga modal ventura (VC) asing.
Sehubungan dengan pandangan ini, perusahaan-perusahaan tersebut juga berniat kembali menggalang dana pada tahun ini atau tahun depan untuk mempercepat akselerasi bisnisnya. Selain itu, perusahaan-perusahaan Prancis juga memiliki akses ke beberapa skema bantuan inovasi atau pinjaman, khususnya lewat BPI Prancis.
Bagaimana pendapat Anda tentang keberhasilan Crypto.com mendapatkan izin operasi dari regulator Prancis? Sampaikan pendapat Anda kepada kami. Jangan lupa follow akun Instagram BeInCrypto Indonesia, agar Anda tetap update dengan informasi terkini seputar dunia kripto!
Penyangkalan
Seluruh informasi yang terkandung dalam situs kami dipublikasikan dengan niat baik dan bertujuan memberikan informasi umum semata. Tindakan apa pun yang dilakukan oleh para pembaca atas informasi dari situs kami merupakan tanggung jawab mereka pribadi.
Selain itu, sebagian artikel di situs ini merupakan hasil terjemahan AI dari versi asli BeInCrypto yang berbahasa Inggris.