Lihat lebih banyak

Akuisisi FTX terhadap Bithumb Kian Dekat usai Pembahasan dengan Pemegang Saham

2 mins
Diperbarui oleh Lynn Wang
Gabung Komunitas Trading Kami di Telegram

Ringkasan

  • FTX sedang tahap diskusi bersama pemegang saham utama Bithumb terkait potensi penjualan saham.
  • Berdasarkan pemberitaan yang beredar, tahap akuisisi FTX atas Bithumb sudah mencapai fase akhir.
  • FTX dan Alameda Research belakangan ini terus mengulurkan tangannya kepada berbagai perusahaan kripto yang sedang mengalami masalah di tengah situasi crypto winter saat ini.
  • promo

Berita perihal akuisisi FTX terhadap Bithumb bisa jadi benar adanya. Pasalnya, para pemegang saham utama mengonfirmasi bahwa pembahasan terkait penjualan saham perusahaan sedang berlangsung.

Vidente, sebuah perusahaan dengan bagian saham besar di Bithumb, telah mengungkapkan dalam pengajuan peraturan bahwa mereka memasuki tahap pembahasan dengan FTX untuk menjual sahamnya. Pengajuan tersebut mengungkapkan pula, jika perusahaan sedang mempertimbangkan opsi pengelolaan bersama atau penjualan langsung melalui hak pembelian prioritas.

Selain itu, disebutkan pula bahwa Vidente memiliki saham substansial pada crypto exchange Korea Selatan itu. Pengungkapan terbaru menyatakan Vidente memiliki saham sebesar 34,2% di Bithumb Holdings dan 10,22% di Bithumb Korea.

Kendati demikian, masih belum ada keputusan dari antara kedua belah pihak yang sedang bernegosiasi tersebut.

Pemberitaan tentang niatan FTX untuk membeli bagian saham Vidente di Bithumb memberikan sentimen positif bagi perusahaan. Harga saham Vidente sendiri melonjak pesat hingga 29,77% selama 24 jam terakhir.

FTX Mengincar Bithumb yang Sedang Bergumul

Di akhir pekan lalu, Bloomberg melaporkan bahwa Sam Bankman-Fried (SBF) berniat untuk melakukan pembelian terhadap Bithumb, melalui FTX. Laporan tersebut menyebutkan, perbincangan seputar pembelian crypto exchange Korea Selatan ini telah mencapai tahap lanjut. Kemudian, kesepakatannya kemungkinan terjadi dalam beberapa minggu ke depan.

Meski Bithumb tidak bergabung dalam daftar crypto exchange yang menghentikan sementara layanan penarikan, nampaknya crypto exchange satu ini mengalami kendala dari segi keuangan perusahaannya. Beberapa waktu terakhir, Bithumb terpaksa menghadapi sederetan tuntutan hukum dari para regulator. Hal itulah yang mungkin akhirnya membuat perusahaan mengalami kesulitan dalam mencatatkan volume perdagangan yang sehat.

Sebelum FTX, Huobi sempat menunjukkan niatnya untuk membeli Bithumb. Sayangnya, kesepakatan itu tidak membuahkan hasil.

Bithumb sendiri merupakan salah satu dari empat crypto exchange terbesar di Korea Selatan; selain Coinone, Korbit, dan Upbit.

Upaya SBF ‘Selamatkan’ Dunia Kripto

SBF nampaknya berusaha untuk mengambil peran sebagai ‘ksatria berkuda putih’ di dunia kripto lewat manuvernya dalam menyelamatkan berbagai perusahaan kripto yang sedang menghadapi masalah selama crypto winter ini. Melalui perusahaannya, yakni FTX dan Alameda Research, ia menawarkan bantuan dana kepada BlockFi dan sejumlah perusahaan lainnya agar mereka bisa terbantu dalam menghadapi krisis likuiditas.

Bulan lalu, FTX mengumumkan bahwa mereka telah membeli sebuah crypto exchange Kanada bernama Bitvo. Kemudian, dalam kesempatan terpisah, SBF mengklaim bahwa perusahaannya masih memiliki “beberapa miliar” untuk menyelamatkan perusahaan kripto yang tengah bermasalah.

“Saya benar-benar merasa kami memiliki tanggung jawab untuk mempertimbangkan secara serius melangkah, bahkan jika itu merugikan diri kami sendiri, demi membendung penularan [krisis],” ujar sang CEO FTX ini.

Platform kripto terbaik di Indonesia | April 2024

Trusted

Penyangkalan

Seluruh informasi yang terkandung dalam situs kami dipublikasikan dengan niat baik dan bertujuan memberikan informasi umum semata. Tindakan apa pun yang dilakukan oleh para pembaca atas informasi dari situs kami merupakan tanggung jawab mereka pribadi.

Wahid.jpg
Wahid Pessarlay
Wahid senang menulis, terutama tentang kripto dan blockchain. Ia memulai perjalanan blogging-nya di tahun 2017 dan beralih ke kripto di 2019. Wahid tertarik dengan teknologi, catur, dan DeFi. Ia ingin mempromosikan konsep desentralisasi kepada semua orang di dunia ini.
READ FULL BIO
Disponsori
Disponsori