Trusted

Fidelity: Dana Pensiun Mulai Jajaki Investasi ETF Bitcoin

2 mins
Diperbarui oleh Zummia Fakhriani
Gabung Komunitas Trading Kami di Telegram

Ringkasan

  • Dana pensiun mulai melirik ETF Bitcoin usai peluncuran oleh Fidelity.
  • Ini menandai pergeseran besar seiring dengan meningkatnya minat institusi pada investasi kripto.
  • Penerimaan Bitcoin di kalangan masyarakat umum berpotensi tumbuh signifikan.
  • promo

Sektor keuangan sedang mengalami pergeseran yang signifikan seiring dana pensiun mulai menjajaki investasi kripto. Tren ini dipicu oleh persetujuan baru-baru ini atas exchange-traded fund (ETF) Bitcoin spot.

Fidelity Investments belum lama ini resmi memperkenalkan ETF Bitcoin. Produk ETF ini juga telah berhasil menarik perhatian banyak investor institusional.

Lonjakan Minat Institusi pada Bitcoin

Manuel Nordeste selaku Wakil Presiden Aset Digital di Fidelity berbicara soal meningkatnya minat institusi pada produk keuangan berbasis kripto.

Nordeste mengungkapkan, “Sekarang, kami mulai berdialog dengan tipe investor institusional skala besar, investor dengan investasi konkret, dan kami berhasil menarik beberapa klien tersebut, serta dari kalangan korporat dan lainnya.”

Demikian juga, BlackRock mencatat lonjakan interaksi edukasi dengan dana pensiun terkait ETF Bitcoin. Tak dimungkiri, efek potensial dari investasi semacam itu sangatlah besar. Dengan aset yang melebihi US$4 triliun, maka sedikit saja suntikan dari dana pensiun AS ke Bitcoin bisa mengalirkan modal yang begitu signifikan ke pasar kripto.

Pergeseran Sikap Dana Pensiun

Secara tradisional, dana pensiun telah berhati-hati dan tidak terlibat akibat ketatnya protokol manajemen risiko mereka. Namun, perubahan nampaknya sedang terjadi sekarang. Jika dana pensiun mengikuti jejak investor yang lebih gesit seperti family office dan hedge fund, yang telah lebih dulu mengadopsi Bitcoin, ini dapat menandakan langkah besar menuju penerimaan kripto oleh arus utama.

Terlebih, sebuah survei terbaru oleh Fidelity Digital Assets menguak adanya perbedaan sentimen pasar terhadap integrasi produk berbasis kripto ke dalam portofolio tradisional. Sekitar 80% individu dengan kekayaan bersih tinggi optimistis dengan aset kripto. Sementara hanya 23% dari program pensiun yang merasa demikian.

“Investor skala kecil namun modern seperti family office lebih aktif dalam investasi kripto karena mereka dapat dengan cepat beradaptasi dengan peluang baru, tidak seperti program pensiun yang butuh pertimbangan komprehensif,” jelas Nordeste.

Adopsi Global dan Pertimbangan Cryptot | Sumber: Fidelity

Alhasil, persetujuan ETF Bitcoin spot mampu menawarkan instrumen investasi familier yang bisa menepis keraguan dana pensiun untuk memasuki pasar kripto.

Bagaimana pendapat Anda tentang dana pensiun yang mulai tertarik jajaki ETF Bitcoin ini? Yuk, sampaikan pendapat Anda di grup Telegram kami. Jangan lupa follow akun Instagram dan Twitter BeInCrypto Indonesia, agar Anda tetap update dengan informasi terkini seputar dunia kripto!

Platform kripto terbaik di Indonesia | November 2024
Platform kripto terbaik di Indonesia | November 2024
Platform kripto terbaik di Indonesia | November 2024

Penyangkalan

Seluruh informasi yang terkandung dalam situs kami dipublikasikan dengan niat baik dan bertujuan memberikan informasi umum semata. Tindakan apa pun yang dilakukan oleh para pembaca atas informasi dari situs kami merupakan tanggung jawab mereka pribadi.
Selain itu, sebagian artikel di situs ini merupakan hasil terjemahan AI dari versi asli BeInCrypto yang berbahasa Inggris.

Zummia.jpg
Zummia Fakhriani
Zummia adalah seorang penulis, penerjemah, dan jurnalis dengan spesialisasi pada topik blockchain dan kripto. Ia mengawali sepak terjang di industri kripto sebagai trader kasual sejak 2015. Kemudian, mulai berkiprah sebagai penerjemah profesional di industri sejak 2018 sembari mengenyam tahun ketiganya di program studi Sastra Inggris kala itu. Menyukai topik terkait DeFi, koin privasi, dan Web3.
READ FULL BIO
Disponsori
Disponsori