Trusted

Kabosu, Ikon Anjing Meme Coin Meninggal Dunia, DOGE & SHIB Kompak Ambruk

2 mins
Diperbarui oleh Zummia Fakhriani
Gabung Komunitas Trading Kami di Telegram

Ringkasan

  • Anjing yang menginspirasi meme coin populer, Kabosu, dilaporkan telah wafat hari ini.
  • Harga token Dogecoin (DOGE) dan Shiba Inu (SHIB) masing-masing turun 5,1% dan 6,1% dalam 24 jam terakhir.
  • promo

Anjing yang menginspirasi meme coin populer, Kabosu, dilaporkan telah wafat pada hari ini (24/5). Pemilik Kabosu, Atsuko Sato, dalam unggahan resminya mengucapkan rasa terima kasihnya kepada seluruh pihak yang mendukung Kabosu selama bertahun-tahun. Merespons kabar tersebut, dua meme coin berlogo anjing, Shiba Inu (SHIB) dan juga Dogecoin (DOGE), kompak melorot.

Data CoinGecko memperlihatkan, harga token SHIB dalam 24 jam terakhir sudah melorot 6,1% ke level US$0,00002391. Nasib yang sama juga dialami oleh DOGE, yang dalam 24 jam terakhir harga token berlogo anjing itu luruh 5,1% ke level US$0,1583.

Kabosu wafat di usia 17 tahun. Sebelumnya, anjing yang memberikan warisan digital itu sudah sempat dikabarkan menderita leukimia dan penyakit hati yang serius.

Popularitasnya meledak ketika Dogecoin yang didirikan oleh Billy Markus dan Jackson Palmer merilis meme coin dengan salah satu logo ras anjing asal Jepang, Shiba Inu di tahun 2013.

Kiprahnya semakin moncer, setelah Elon Musk, pemilik dari Tesla, SpaceX dan Twitter, kerap menyebut DOGE dalam utas X (sebelumnya Twitter) hingga sempat mengganti logo X dengan logo meme Doge pada April 2023 lalu.

Musk bahkan sempat menghadapi tuduhan melakukan skema ponzi terhadap Dogecoin pada 2022 lalu lantaran kerap menulis tentang Dogecoin di akun X miliknya.

Kabosu Berdampak Besar

Komunitas kripto, khususnya meme coin berduka, mendapati pengumuman dari Sato. Dogecoin dalam utas X menyebut bahwa dampak yang ditimbulkan oleh anjing ini (Kabosu) terhadap seluruh dunia tidak bisa diukur

Pernyataan Dogecoin | Sumber: X

“Kami semua beruntung karena dia telah menyentuh dan membentuk kisah kami,” ucap Dogecoin.

Penghormatan sepertinya pantas untuk diucapkan, mengingat Dogecoin dengan menggunakan meme Kabosu berhasil mengerek kapitalisasi pasarnya hingga mencapai US$22,89 miliar.

Selain itu, meme bergambar anjing Shiba Inu tersebut juga sempat menjadi non-fungible token (NFT) termahal yang pernah terjual. Laporan dari NBC menyebutkan, pada Juni 2021 lalu, salah satu meme paling ikonik itu berhasil dijual seharga 1.696,9 Ether (ETH) atau mencapai US$4 juta pada saat itu.

Bagaimana pendapat Anda tentang topik ini? Yuk, sampaikan pendapat Anda di grup Telegram kami. Jangan lupa follow akun Instagram dan Twitter BeInCrypto Indonesia, agar Anda tetap update dengan informasi terkini seputar dunia kripto!

Platform kripto terbaik di Indonesia | November 2024
Platform kripto terbaik di Indonesia | November 2024
Platform kripto terbaik di Indonesia | November 2024

Penyangkalan

Seluruh informasi yang terkandung dalam situs kami dipublikasikan dengan niat baik dan bertujuan memberikan informasi umum semata. Tindakan apa pun yang dilakukan oleh para pembaca atas informasi dari situs kami merupakan tanggung jawab mereka pribadi.
Selain itu, sebagian artikel di situs ini merupakan hasil terjemahan AI dari versi asli BeInCrypto yang berbahasa Inggris.

BIC_userpic_sb-49-profil.jpg
Adalah seorang penulis dan editor yang pernah berkiprah di banyak media ekonomi dan bisnis. Memiliki pengalaman 7 tahun di bidang konten keuangan, bursa dan startup. Percaya bahwa blockchain dan Web3 akan menjadi peta jalan baru bagi semua sektor kehidupan
READ FULL BIO
Disponsori
Disponsori