Trusted

Laporan Transparansi Paxos Sebut Stablecoin PayPal USD (PYUSD) Punya Cadangan Penuh, namun Bisakah Dongkrak Adopsi?

2 mins
Diperbarui oleh Lynn Wang
Gabung Komunitas Trading Kami di Telegram

Ringkasan

  • Dalam laporan transparansinya, stablecoin PYUSD milik PayPal disebut punya dukungan penuh, yang bisa mempertebal kepercayaan dan stabilitas.
  • Paxos mengungkapkan bahwa firma akuntansi pihak ketiga independen akan mengaudit laporan atestasinya.
  • Namun, PYUSD mengalami kesulitan dalam hal adopsi, dengan lebih dari 80% total token yang ada masih belum dirilis.
  • promo

Baru-baru ini, Paxos menerbitkan laporan transparansi yang belum diaudit untuk stablecoin PayPal USD (PYUSD) yang menyatakan bahwa total aset yang disimpan setara atau melampaui jumlah saldo tokennya.

Skeptisisme seringkali muncul dari komunitas kripto terkait apakah suatu stablecoin yang didukung fiat memiliki cadangan yang cukup. Sebagai respons atas hal ini, PayPal USD (PYUSD) yang merupakan pendatang baru di kancah kripto, baru-baru ini merilis laporan transparansi yang menunjukkan kekuatan cadangan miliknya.

Saat ini, ada berbagai macam stablecoin yang tersedia di pasaran. Cari tahu selengkapnya di Mengenal Beragam Jenis Stablecoin, Mulai dari USDT hingga USDC.

Didukung Penuh oleh Treasury Debt dan Cash Deposit AS

Tangkapan layar yang diambil dari laporan transparansi Paxos di bawah ini menunjukkan bahwa ada total 44.376.440 PYUSD yang saat ini beredar. Jumlah token beredar ini didukung oleh aset dengan nilai sekitar US$45.360.147 yang terdiri dari “Perjanjian Pembelian Kembali yang dijaminkan oleh Departemen Keuangan AS”, serta “deposit tunai di institusi penyimpanan yang diasuransikan.”

Dalam laporannya itu, Paxos menjelaskan tentang Perjanjian Pembelian Kembali (Reverse Repurchase Agreement).

“Ini adalah perjanjian kontrak antara dua pihak, di mana satu pihak setuju untuk menjual sekuritas kepada pihak lain dengan harga tertentu dengan berkomitmen untuk membeli kembali sekuritas tersebut di tanggal yang ditentukan di kemudian hari dengan harga yang telah ditentukan (biasanya lebih tinggi).”

Laporan transparansi PayPal USD (PYUSD) | Sumber: Paxos
Laporan transparansi PayPal USD (PYUSD) | Sumber: Paxos

Akankah PYUSD Sukses Kantongi Kepercayaan dari Komunitas?

Selanjutnya, laporan ini menambahkan bahwa aset yang mendukung stablecoin PYUSD berjumlah lebih dari 100%. Namun, perlu ditekankan bahwa laporan tersebut belum mendapat audit dari pihak ketiga.

Walaupun demikian, Paxos selaku penerbit menyatakan bahwa sebuah firma akuntansi pihak ketiga yang independen, WithumSmith+Brown, akan mengaudit laporan atestasinya. Langkah selanjutnya, mereka berencana untuk memublikasikan laporan tersebut nanti di bulan ini.

Di samping itu, para anggota komunitas menyambut baik langkah dari Paxos ini dan menyatakan bahwa laporan tersebut mampu menambahkan rasa kepercayaan dan stabilitas pada PYUSD. Terkait hal ini, salah seorang pengguna X (Twitter), Crypto Simon, berkomentar, “Itu adalah berita penting bagi industri kripto, khususnya bagi mereka yang sudah menggunakan atau berencana untuk menggunakan PYUSD. Ini menambahkan lapisan kepercayaan dan stabilitas untuk stablecoin tersebut.”

Bulan lalu, PayPal meluncurkan PYUSD dalam kemitraannya dengan Paxos. Meskipun PYUSD telah dibanjiri hype dari komunitas kripto, namun hingga saat ini stablecoin ini belum berhasil menyulap antusiasme tersebut menjadi adopsi nyata.

Faktanya, sekitar 36,9 juta token PYUSD masih belum dirilis oleh proyek ini, yang menunjukkan kurangnya adopsi. Porsi yang belum mereka rilis ini mencapai lebih dari 80% dari total token yang ada.

Pada akhirnya, hanya waktu yang akan menentukan apakah proyek ini akan berhasil meningkatkan adopsi PYUSD melalui inisiatif seperti laporan transparansi yang Paxos rilis.

PYUSD yang belum dirilis dan total pasokan yang beredar | Sumber: DefiLlama
PYUSD yang belum dirilis dan total pasokan yang beredar | Sumber: DefiLlama

Bagaimana pendapat Anda tentang tentang laporan transparansi Paxos terkait cadangan stablecoin PYUSD milik PayPal? Yuk, sampaikan pendapat Anda di grup Telegram kami. Jangan lupa follow akun Instagram dan Twitter BeInCrypto Indonesia, agar Anda tetap update dengan informasi terkini seputar dunia kripto!

🎄Platform kripto terbaik di Indonesia | December 2024
🎄Platform kripto terbaik di Indonesia | December 2024
🎄Platform kripto terbaik di Indonesia | December 2024

Penyangkalan

Seluruh informasi yang terkandung dalam situs kami dipublikasikan dengan niat baik dan bertujuan memberikan informasi umum semata. Tindakan apa pun yang dilakukan oleh para pembaca atas informasi dari situs kami merupakan tanggung jawab mereka pribadi.
Selain itu, sebagian artikel di situs ini merupakan hasil terjemahan AI dari versi asli BeInCrypto yang berbahasa Inggris.

Zummia.jpg
Zummia Fakhriani
Zummia adalah seorang penulis, penerjemah, dan jurnalis dengan spesialisasi pada topik blockchain dan kripto. Ia mengawali sepak terjang di industri kripto sebagai trader kasual sejak 2015. Kemudian, mulai berkiprah sebagai penerjemah profesional di industri sejak 2018 sembari mengenyam tahun ketiganya di program studi Sastra Inggris kala itu. Menyukai topik terkait DeFi, koin privasi, dan Web3.
READ FULL BIO
Disponsori
Disponsori