Trusted

Bullish pada Toncoin, Pantera Capital Mantap Pacu Kepemilikan atas Token TON

2 mins
Diperbarui oleh Zummia Fakhriani
Gabung Komunitas Trading Kami di Telegram

Ringkasan

  • Pantera Capital galang dana untuk menambah kepemilikan atas Toncoin. Ini mencerminkan keyakinan yang kuat pada pertumbuhannya.
  • Investor diundang untuk bergabung dengan inisiatif TON dengan komitmen minimal US$250.000 pada 21 Juni.
  • TON telah mengukir pertumbuhan imrpesif dengan raihan 32 juta holder serta volume transfer US$5-10 miliar.
  • promo

Pantera Capital sedang menggalang dana untuk berinvestasi di Toncoin The Open Network (TON). Manuver ini menandai tingginya kepercayaan pada pertumbuhan token di masa depan.

Adapun tujuan dari inisiatif anyar ini yaitu untuk mengundang investasi substansial dan ekspansi kepemilikan token TON milik Pantera.

Pantera Capital Pacu Kepemilikan atas Toncoin

Sepucuk email dari Pantera Capital kepada calon investor memaparkan detail tentang inisiatif ini. Platform mengundang pengguna untuk berpartisipasi dalam program bertajuk “TON Investment Opportunity” Pantera pada tanggal 21 Juni. Adapun komitmen minimumnya untuk tiap investor adalah senilai US$250.000.

Langkah ini datang menyusul investasi terbesar Pantera di TON, yang terlaksana pada bulan Maret lalu dengan diskon yang signifikan. Keputusan perusahaan untuk menggandakan Toncoin ini mencerminkan sikap bullish perusahaan terkait potensi pertumbuhan token.

“Kami percaya jaringan TON masih dalam tahap awal, dan kami senang menyaksikan adopsi ekosistem dan fitur barunya oleh basis pengguna Telegram. Pada intinya, Telegram mewujudkan etos kripto: jaringan terbuka dan gratis yang dapat diakses oleh semua orang. Dengan TON, Telegram mencapai hubungan simbiosis di mana fungsionalitas smart contract yang skalabel dan jaringan pembayaran yang kuat memungkinkan kemampuan inovatif yang tidak mungkin dicapai di lanskap Web2.”


Ryan Barney, Mitra di Pantera Capital

Senada dengan pernyataan itu, analis kripto Marteen percaya bahwa The Open Network telah membukukan pertumbuhan menakjubkan. Hal ini sebagaimana terlukis dalam beberapa metrik utama yang menyoroti lonjakan popularitasnya.

Sebagai contoh, volume transfer TON, yang berkisar antara US$5 miliar hingga US$10 miliar, menjadi wujud nyata bahwa jaringan ini telah mencapai sekitar 10% dari kapasitas Bitcoin. Ini terbilang suatu prestasi yang luar biasa untuk sebuah proyek kripto yang baru berusia empat tahun. Tak hanya itu, jumlah holder TON secara on-chain juga terdongkrak dari 2,9 juta menjadi 32 juta selama setahun terakhir.

“Metrik on-chain dari TON akan meroket secara parabolik! Saat ini, ada 32 juta holder, naik dari 2,9 juta setahun yang lalu. Ini menunjukkan kenaikan 10x lipat hanya dalam kurun waktu satu tahun, menggarisbawahi semakin populernya TON-Token,” tulis Marteen.

TON Holders
Holder TON | Sumber: CryptoQuant

Lonjakan aktivitas baru-baru ini di jaringan TON juga patut diperhatikan. Toncoin telah melampaui Ethereum dalam alamat aktif harian selama 10 dari 11 hari terakhir. Lonjakan ini sebagian disebabkan oleh basis pengguna Telegram yang luas yaitu 900 juta, yang telah menjadi faktor penting dalam peningkatan keterlibatan pengguna TON.

Terlepas dari perkembangan yang menjanjikan ini, beberapa analis memperdebatkan keberlanjutan jangka panjang dari pertumbuhan TON. Terlebih, apabiladibandingkan dengan ekosistem dan solusi penskalaan Ethereum yang sudah mapan. Walau bagaimanapun, jaringan Ethereum tetap tangguh dengan infrastruktur yang luas serta basis pengguna yang kokoh. Hal ini tak ayal menimbulkan tantangan tersendiri bagi ekspansi TON yang berkelanjutan.

Bagaimana pendapat Anda tentang inisiatif Pantera Capital untuk pacu investasi di Toncoin (TON) ini? Yuk, sampaikan pendapat Anda di grup Telegram kami. Jangan lupa follow akun Instagram dan Twitter BeInCrypto Indonesia, agar Anda tetap update dengan informasi terkini seputar dunia kripto!

🎄Platform kripto terbaik di Indonesia | December 2024
🎄Platform kripto terbaik di Indonesia | December 2024
🎄Platform kripto terbaik di Indonesia | December 2024

Penyangkalan

Seluruh informasi yang terkandung dalam situs kami dipublikasikan dengan niat baik dan bertujuan memberikan informasi umum semata. Tindakan apa pun yang dilakukan oleh para pembaca atas informasi dari situs kami merupakan tanggung jawab mereka pribadi.
Selain itu, sebagian artikel di situs ini merupakan hasil terjemahan AI dari versi asli BeInCrypto yang berbahasa Inggris.

Zummia.jpg
Zummia Fakhriani
Zummia adalah seorang penulis, penerjemah, dan jurnalis dengan spesialisasi pada topik blockchain dan kripto. Ia mengawali sepak terjang di industri kripto sebagai trader kasual sejak 2015. Kemudian, mulai berkiprah sebagai penerjemah profesional di industri sejak 2018 sembari mengenyam tahun ketiganya di program studi Sastra Inggris kala itu. Menyukai topik terkait DeFi, koin privasi, dan Web3.
READ FULL BIO
Disponsori
Disponsori