Trusted

4 Peristiwa Ekonomi AS yang Berpotensi Pengaruhi Pasar Kripto Pekan Ini

3 mins
Diterjemahkan Zummia Fakhriani
Gabung Komunitas Trading Kami di Telegram

Ringkasan

  • Klaim pengangguran, penjualan ritel, dan data produksi industri AS bisa pengaruhi pasar kripto minggu ini.
  • Data laporan yang kuat berpotensi mendongkrak Bitcoin; sementara, data yang lemah bisa memancing investor hijrah ke aset alternatif.
  • Laporan pendapatan perusahaan juga bisa berimbas ke sentimen pasar tradisional dan crypto, memengaruhi perilaku investor.
  • promo

Ada empat peristiwa ekonomi utama di AS yang diperkirakan akan menarik perhatian pasar kripto pekan ini. Para ekonom, trader, dan investor di seluruh sektor keuangan memantau perkembangan ini untuk mengukur kesehatan ekonomi Amerika.

Harga Bitcoin (BTC) tetap stabil di atas US$63.900. Ini menandakan prospek positif bagi aset kripto terkemuka ini. Dengan permulaan Oktober yang kuat, kuartal keempat (Q4) sepertinya akan menguntungkan bagi Bitcoin.

Klaim Pengangguran Awal

Laporan klaim pengangguran awal pada Kamis (17/10) akan memberikan wawasan tentang kondisi pasar tenaga kerja AS. Meskipun pasar kerja melemah, laju pengangguran tetap rendah. Umumnya, pertumbuhan lapangan kerja yang kuat yang dibarengi kenaikan upah menjadi isyarat dari pasar tenaga kerja yang ketat. Kondisi semacam itu selanjutnya dapat meningkatkan tekanan inflasi.

Dengan data ketenagakerjaan yang menjadi fokus, Federal Reserve mempertimbangkan langkah suku bunga berikutnya, menyeimbangkan mandatnya antara lapangan kerja dan stabilitas harga.

Klaim pengangguran awal yang tinggi mungkin menunjukkan kesulitan ekonomi dan melemahnya pasar tenaga kerja. Pada gilirannya, ini dapat mengurangi pengeluaran konsumen serta investasi di saham serta obligasi. Sebagai akibatnya, situasi ini mendorong sejumlah investor untuk hijrah ke aset kripto.

Penjualan Ritel AS

Penjualan ritel juga akan menjadi fokus utama data ekonomi AS minggu ini. Laporan ini hampir serupa dengan data ketenagakerjaan, memberikan pandangan penting tentang inflasi serta kemampuan dan kemauan konsumen untuk mengeluarkan uang.

Data Kamis ini akan melaporkan penjualan ritel untuk bulan September, setelah meningkat tipis sebesar 0,1% pada Agustus, atau 0,2% jika kendaraan bermotor dan bensin dikecualikan. Meskipun demikian, angka ini lebih baik dari perkiraan, mengingat total penjualan pada Juli naik signifikan sebesar 1,1%. Begitu juga penjualan e-commerce yang naik 1,4%.

Ekonom meramal penjualan ritel akan naik sebesar 0,7% secara month-over-month (MoM). Ini akan menjadi kenaikan signifikan di tengah kekhawatiran pelaku pasar soal kemungkinan resesi atau soft landing ekonomi. Jika penjualan ritel naik tajam, ini dapat menggeser ekspektasi menuju skenario “no landing” atau bahkan percepatan kembali ekonomi.

Terkait dampaknya pada crypto, angka penjualan ritel yang kuat dapat menunjukkan belanja konsumen yang kuat, sekaligus menandakan ekonomi yang sehat. Adapun lonjakan penjualan ritel bisa menjadi indikasi adanya kepercayaan di kalangan konsumen. Dengan demikian, ini berpotensi memacu ledakan investasi dalam aset berisiko seperti Bitcoin. Sebaliknya, penjualan ritel yang lemah bisa menjadi isyarat melemahnya ekonomi. Hal ini pada gilirannya bisa membuat investor mencari peluang investasi alternatif.

Produksi Industri

Data produksi industri memberikan wawasan mengenai kekuatan sektor manufaktur, yang menjadi pendorong utama pertumbuhan ekonomi. Indeks bulanan Federal Reserve tentang data ini, serta indeks kapasitas dan tingkat pemanfaatannya yang terkait, mencakup sektor manufaktur, pertambangan, serta utilitas listrik dan gas.

Sektor industri, bersama dengan konstruksi, menyumbang sebagian besar variasi dalam ekonomi nasional AS. Berdasarkan hal ini, data produksi industri mencerminkan perkembangan struktural dalam perekonomian.

Data produksi industri yang kuat akan menjadi sinyal positif bagi perekonomian secara keseluruhan. Hal ini dapat meningkatkan sentimen investor di berbagai kelas aset, termasuk Bitcoin dan pasar kripto secara umum.

Pendapatan Perusahaan

Beberapa laporan pendapatan perusahaan menurut jadwal akan rilis minggu ini, mulai Selasa, 15 Oktober. Di antaranya datang dari Bank of America (BAC), Citigroup (C), dan Charles Schwab (SCHW). Rilis data ini akan memberikan wawasan mengenai kesehatan keuangan perusahaan di berbagai sektor di AS.

Pendapatan perusahaan yang tinggi kerapkali menghasilkan reaksi pasar yang positif, mendorong harga saham naik sekaligus meningkatkan kepercayaan investor. Sentimen pasar yang optimistis ini dapat berimbas ke pasar kripto, karena investor mencari imbal hasil yang lebih tinggi dalam lingkungan ekonomi yang kondusif.

Hubungan antara indikator ekonomi tradisional dan pasar kripto dapat kompleks dan beragam. Pandangan ekonomi yang positif secara umum, seperti yang ditunjukkan oleh penjualan ritel yang kuat, penurunan klaim pengangguran, produksi industri yang solid, dan pendapatan korporasi yang baik, dapat meningkatkan minat investor pada kripto sebagai bentuk diversifikasi atau mitigasi risiko.

BTC Price Performance
Kinerja Harga BTC Menjelang Peristiwa Ekonomi AS | Sumber: BeInCrypto

Sebaliknya, kejutan negatif dalam data ekonomi ini dapat berujung lonjakan volatilitas serta penghindaran risiko baik di pasar aset tradisional maupun digital. Investor perlu memantau indikator ekonomi ini bersama dengan perkembangan di sektor kripto minggu ini dalam rangka membuat keputusan yang tepat dan juga memanfaatkan peluang serta mengelola risiko.

Seiring dengan pasar kripto bersiap menghadapi volatilitas akibat peristiwa ini, Bitcoin (BTC) tengah berkisar di harga US$63.882 waktu publikasi artikel. Artinya, naik tipis sebesar 1,59% sejak sesi Senin (14/10) dibuka.

Bagaimana pendapat Anda tentang sederet peristiwa ekonomi AS yang berpotensi memengaruhi aksi pasar kripto pekan ini? Yuk, sampaikan pendapat Anda di grup Telegram kami. Jangan lupa follow akun Instagram dan Twitter BeInCrypto Indonesia, agar Anda tetap update dengan informasi terkini seputar dunia kripto!

Platform kripto terbaik di Indonesia | Oktober 2024
Platform kripto terbaik di Indonesia | Oktober 2024
Platform kripto terbaik di Indonesia | Oktober 2024

Penyangkalan

Seluruh informasi yang terkandung dalam situs kami dipublikasikan dengan niat baik dan bertujuan memberikan informasi umum semata. Tindakan apa pun yang dilakukan oleh para pembaca atas informasi dari situs kami merupakan tanggung jawab mereka pribadi.
Selain itu, sebagian artikel di situs ini merupakan hasil terjemahan AI dari versi asli BeInCrypto yang berbahasa Inggris.

Zummia.jpg
Zummia Fakhriani
Zummia adalah seorang penulis, penerjemah, dan jurnalis dengan spesialisasi pada topik blockchain dan kripto. Ia mengawali sepak terjang di industri kripto sebagai trader kasual sejak 2015. Kemudian, mulai berkiprah sebagai penerjemah profesional di industri sejak 2018 sembari mengenyam tahun ketiganya di program studi Sastra Inggris kala itu. Menyukai topik terkait DeFi, koin privasi, dan Web3.
READ FULL BIO
Disponsori
Disponsori