Lihat lebih banyak

Alamat Bitcoin Wallet El Salvador Akhirnya Terkuak! Berapa Banyak Nilainya?

2 mins
Diperbarui oleh Lynn Wang
Gabung Komunitas Trading Kami di Telegram

Ringkasan

  • Pernyataan terbaru Presiden Nayib Bukele di media sosial X (Twitter) pada hari Jumat (15/3) menguak informasi tentang alamat Bitcoin wallet El Salvador.
  • Alamat Bitcoin wallet milik El Salvador menggunakan skema 3/5 multi-signature (multisig). Artinya, setidaknya perlu 3 dari 5 private key untuk menyetujui perpindahan Bitcoin di wallet El Salvador.
  • Komunitas Bitcoin lantas mendonasikan sejumlah BTC dan Ordinals setelah alamat Bitcoin wallet milik El Salvador terungkap ke publik.
  • promo

Ternyata negara El Salvador memiliki 5.689,68 bitcoin (BTC) yang saat ini bernilai sekitar Rp6,01 triliun (US$385,23 juta).

Informasi ini terkuak ketika Presiden Nayib Bukele membuat pernyataan terbaru di media sosial X (Twitter) pada hari Jumat (15/3).

“Kami telah memutuskan untuk mentransfer sebagian besar Bitcoin kami ke cold wallet, dan menyimpan cold wallet itu di brankas fisik di wilayah nasional kami. Anda dapat menyebutnya celengan Bitcoin pertama kami. Memang tidak banyak, tapi ini pekerjaan yang jujur,” ungkap Nayib Bukele.

Alamat Bitcoin wallet milik El Salvador menggunakan skema 3/5 multi-signature (multisig). Artinya, setidaknya perlu 3 dari 5 private key untuk menyetujui perpindahan Bitcoin di wallet El Salvador.

Menariknya, komunitas Bitcoin lantas mendonasikan sejumlah BTC dan Ordinals setelah alamat Bitcoin wallet milik El Salvador terungkap ke publik. Menurut data Ordiscan, alamat Bitcoin wallet El Salvador telah menerima 67 Ordinals Inscriptions.

Sebelum akhirnya alamat Bitcoin wallet El Salvador terungkap, para pengamat memperkirakan negara yang terletak di Amerika Tengah ini memiliki 2864 BTC, mengutip informasi dari nayibtracker.com.

Dalam perkembangannya pada hari Selasa (12/3) kemarin, Nayib Bukele menerangkan bahwa perhitungan itu belum termasuk pendapatan BTC dari program paspor mereka, pendapatan dari konversi BTC ke dolar AS (USD) untuk bisnis lokal, proyek Bitcoin mining, dan pendapatan Bitcoin dari layanan pemerintah.

Nayib Bukele Jadi Presiden El Salvador hingga 2029

Kabar ini datang setelah Nayib Bukele kembali terpilih sebagai presiden El Salvador dalam Pemilihan Presiden (Pilpres) 2024 yang diadakan pada 4 Februari lalu. Hal ini membuat dia masih bertahan sebagai presiden El Salvador hingga tahun 2029.

Nayib Bukele menjabat sebagai presiden sejak 2019. El Salvador kemudian memutuskan mengadopsi Bitcoin sebagai legal tender atau alat pembayaran yang sah sejak September 2021.

Setelah kemenangan terbarunya ini, Nayib Bukele terus melakukan berbagai inisiatif untuk mempertahankan atau memperkuat El Salvador sebagai negara pro Bitcoin.

Bagaimana pendapat Anda tentang topik ini? Yuk, sampaikan pendapat Anda di grup Telegram kami. Jangan lupa follow akun Instagram dan Twitter BeInCrypto Indonesia, agar Anda tetap update dengan informasi terkini seputar dunia kripto!

Platform kripto terbaik di Indonesia | April 2024

Trusted

Penyangkalan

Seluruh informasi yang terkandung dalam situs kami dipublikasikan dengan niat baik dan bertujuan memberikan informasi umum semata. Tindakan apa pun yang dilakukan oleh para pembaca atas informasi dari situs kami merupakan tanggung jawab mereka pribadi.

userpic_14-1.jpg
Ahmad Rifai
Ahmad Rifai adalah seorang jurnalis yang meliput sektor startup, khususnya di Asia Tenggara, dan penggila open source intelligence (OSINT). Dia bersemangat mengikuti berbagai cerita tentang perang, tetapi percaya bahwa medan pertempuran saat ini adalah di dunia kripto.
READ FULL BIO
Disponsori
Disponsori