Trusted

Gandeng Polygon, Instagram Kembangkan Bisnis NFT

3 mins
Diperbarui oleh Lynn Wang
Gabung Komunitas Trading Kami di Telegram

Ringkasan

  • Meta Platforms andalkan sejumlah jaringan blockchain seperti Polygon (termasuk Solana) untuk jadi ekosistem pengembangan NFT di Instagram.
  • Dengan adanya sinergi ini, kreator NFT bisa menggunakan Instagram untuk berinteraksi langsung dengan 1,4 miliar pengguna yang ada di seluruh dunia.
  • Dalam tahap awal, fitur ini hanya akan tersedia bagi beberapa kreator yang ada di Amerika Serikat untuk kemudian diperluas ke berbagai wilayah lainnya.
  • promo

Sebagai induk perusahaan Facebook, WhatsApp, dan Instagram, ambisi Meta Platforms mengembangkan industri aset digital terus dikebut. Terbaru, mereka mengandalkan sejumlah jaringan blockchain seperti Polygon (termasuk juga Solana) untuk menjadi ekosistem pengembangan non-fungible token (NFT) di Instagram.

Hal ini merupakan salah satu dari banyak rencana besar Meta Platforms dalam membangun ekosistem digital secara luas, termasuk di antaranya metaverse. Dengan adanya sinergi ini, kreator NFT bisa menggunakan Instagram untuk berinteraksi langsung dengan 1,4 miliar pengguna yang ada di seluruh dunia.

Dengan hal ini, artinya mereka berpotensi menjadi marketplace NFT terbesar. Maklum, dengan kapasitas market sebesar itu, akan lebih memudahkan Meta Platforms melalui Instagram untuk mendorong akselerasi bisnis aset digital mereka. Namun, dalam tahap awal, fitur tersebut hanya akan tersedia bagi beberapa kreator yang ada di Amerika Serikat (AS) untuk kemudian diperluas ke berbagai wilayah lainnya.

“Kami juga memperluas koleksi digtal yang bisa ditampilkan di Instagram dengan mengizinkan adanya video serta menambahkan dukungan untuk blockchain Solana dan crypto wallet Phantom.” jelas pihak Meta Platforms.

Tampilan NFT di Instagram | Sumber: Meta Platforms

Adapun proses uji coba koleksi digital di Instagram sudah dimulai sejak Mei lalu. Saat itu, perusahaan yang dipimpin Mark Zuckerberg ini sudah meluncurkan fitur bagi kreator terpilih di AS untuk membagikan NFT mereka.

Kemudian pada akhir September kemarin, mereka memperluas cakupan penawaran hingga ke 100 negara dan memungkinkan semua pengguna Facebook dan Instagram mengintegrasikan crypto wallet dan menampilkan koleksi NFT mereka tanpa harus membayar biaya jaringan.

Terkait hal ini, co-founder Polygon, Sandeep Nailwal, mengatakan dengan adanya NFT, nilai ekonomi kreator menjadi tidak tertandingi. Ditambah lagi, kepemilikan aset digital juga bisa diverifikasi pada platform, sehingga akan membantu mendorong tujuan Polygon yaitu membawa miliaran pengguna baru ke dunia web3.

“Langkah ini merupakan tonggak luar biasa dalam evolusi fungsi NFT di Instagram. Dengan begitu, Instagram bisa melakukan langkah alami membawa web3 ke industri arus utama,” ungkap sang co-founder Polygon.

Instagram dan Polygon Ingin Berdayakan Seniman NFT

Polygon mengungkapkan terdapat 50 juta kreator di seluruh dunia. Adanya integrasi Instagram ke jaringan Polygon turut akan memperkuat peran para seniman NFT untuk memproduksi aset digital.

Selama masa uji coba, para kreator akan mendapatkan toolkit untuk seluruh proses, mulai dari pembuatan NFT di Polygon hingga menampilkan serta menjual aset digital mereka.

Pengembangan NFT Meta Platforms lewat Instagram dipercaya bisa memantik lebih banyak lagi platform media sosial untuk masuk dan ikut mengembangkan ekosistem digital. Adapun platform lain yang sudah memulai lebih dulu adalah Reddit.

Mereka sudah mulai menapaki bisnis NFT sejak Juli lalu. Kala itu, Reddit merilis koleksi dan marketplace NFT yang memungkinkan pengguna untuk membeli avatar berbasis blockchain. Tidak sampai 6 bulan berjalan, pada Oktober lalu mereka mengklaim sudah berhasil menghimpun basis pengguna lebih dari 3 juta.

Untuk mewujudkan bisnis aset digital, Reddit menggandeng 30 artis untuk merilis 40.000 desain Avatar NFT. Sebagai catatan, Reddit turut memanfaatkan blockchain Polygon sebagai gerbang masuk ke industri web3. Mereka menggunakan dompet digital bernama Vault untuk menjadi media penyimpanan sekaligus mengelola NFT.

Peta Persaingan Marketplace NFT Makin Ketat

Persaingan untuk mendapatkan basis pengguna di dunia NFT semakin ketat. Masuknya perusahaan teknologi konvesional seperti Meta Platforms dan Reddit ke lingkup aset digital akan menambah semarak peta kompetisi industri ini.

Salah satu marketplace NFT terbesar di dunia, OpenSea, sudah melihat tanda-tanda tersebut. Volume perdagangan mereka turun 13% menjadi US$303 juta dan menjadi level terendah sejak periode Juni 2021.

Selain itu, transaksi NFT di pasar sekunder turun drastis dari level di atas US$406 juta pada Mei lalu menjadi hanya US$7,63 juta. Namun, beberapa pihak menyebutkan bahwa penurunan pengguna di OpenSea lebih dipicu oleh turunnya harga kripto yang pada akhirnya membuat investor melepas aset berisiko dan spekulatif.

Bagaimana pendapat Anda tentang topik ini? Yuk, sampaikan pendapat Anda di grup Telegram kami. Jangan lupa follow akun Instagram BeInCrypto Indonesia, agar Anda tetap update dengan informasi terkini seputar dunia kripto!

Platform kripto terbaik di Indonesia | November 2024
Platform kripto terbaik di Indonesia | November 2024
Platform kripto terbaik di Indonesia | November 2024

Penyangkalan

Seluruh informasi yang terkandung dalam situs kami dipublikasikan dengan niat baik dan bertujuan memberikan informasi umum semata. Tindakan apa pun yang dilakukan oleh para pembaca atas informasi dari situs kami merupakan tanggung jawab mereka pribadi.
Selain itu, sebagian artikel di situs ini merupakan hasil terjemahan AI dari versi asli BeInCrypto yang berbahasa Inggris.

BIC_userpic_sb-49-profil.jpg
Adalah seorang penulis dan editor yang pernah berkiprah di banyak media ekonomi dan bisnis. Memiliki pengalaman 7 tahun di bidang konten keuangan, bursa dan startup. Percaya bahwa blockchain dan Web3 akan menjadi peta jalan baru bagi semua sektor kehidupan
READ FULL BIO
Disponsori
Disponsori