Setelah 2 Tahun, Harga Bitcoin (BTC) Akhirnya Tembus US$50.000!

1 min
Diperbarui oleh Lynn Wang
Gabung Komunitas Trading Kami di Telegram

Ringkasan

  • Pada dini hari tadi (13/2), harga Bitcoin (BTC) tembus US$50.000. Ini adalah kali pertama BTC capai level tersebut dalam 25 bulan terakhir.
  • Capaian Bitcoin ini nampaknya memberikan sentimen positif bagi pasar kripto secara keseluruhan. Sejumlah altcoin populer terlihat kompak menghijau.
  • Sebelum akhirnya bertengger di US50.000, harga Bitcoin sempat mengalami koreksi hingga sedalam US$38.678 di akhir Januari lalu.
  • promo

Sekitar pukul 03.50 WIB dini hari tadi (13/2), harga Bitcoin (BTC) terpantau menembus level US$50.000. Ini adalah kali pertama bagi Bitcoin mencapai level tersebut dalam 25 bulan terakhir.

Berdasarkan pantauan tim BeInCrypto, harga Bitcoin sempat menguat hingga US$50.259. Kini Bitcoin sedang diperdagangkan di kisaran US$50.165.

Grafik harga Bitcoin (BTC) | Sumber: CoinGecko
Grafik harga Bitcoin (BTC) | Sumber: CoinGecko

Sebelum akhirnya bertengger di US50.000, harga Bitcoin sempat mengalami koreksi hingga sedalam US$38.678 di akhir Januari lalu. Namun, koreksi itu tidak berlangsung lama. Memasuki awal Februari, Bitcoin mulai menjejakkan kakinya di level US$42.000.

Capaian Bitcoin ini nampaknya memberikan sentimen positif bagi pasar kripto secara keseluruhan. Berdasarkan data dari CoinGecko, total kapitalisasi pasar kripto sudah terapresiasi 4,4% dalam 24 jam terakhir. Kini, total kapitalisasi pasar kripto tercatat sejumlah US$1,973 triliun.

Selain itu, deretan altcoin dalam peringkat 100 besar berdasarkan kapitalisasi pasar juga kompak menghijau. Pada saat penulisan, Ethereum (ETH) dan Solana (SOL) mencatatkan kenaikan masing-masing 6,4% dan 5,3% selama 24 jam terakhir. Sementara itu, BEAM dan ORDI tampil lebih mengesankan, dengan kenaikan di atas 13% dalam rentang waktu yang sama.

Tahun 2024 memang digadang-gadang akan menjadi periode bullish bagi Bitcoin dan pasar kripto secara keseluruhan. Selain gelaran agenda Bitcoin halving pada bulan April nanti, di tahun ini, Komisi Sekuritas dan Bursa (SEC) Amerika Serikat (AS) juga akhirnya memberikan persetujuan atas perdagangan ETF Bitcoin spot di negaranya.

BeInCrypto melaporkan dalam hari pertama perdagangannya, ETF Bitcoin spot berhasil mencatatkan volume perdagangan US$3,60 miliar. Capaian ini menunjukkan optimisme investor terhadap Bitcoin, sekaligus menjadi sinyal akan adanya era baru dalam perkembangan pasar kripto.

Bagaimana pendapat Anda tentang harga Bitcoin (BTC) yang akhirnya berhasil mencapai US$50.000 setelah 2 tahun berselang? Yuk, sampaikan pendapat Anda di grup Telegram kami. Jangan lupa follow akun Instagram dan Twitter BeInCrypto Indonesia, agar Anda tetap update dengan informasi terkini seputar dunia kripto!

Platform kripto terbaik di Indonesia | Juli 2024
Platform kripto terbaik di Indonesia | Juli 2024
Platform kripto terbaik di Indonesia | Juli 2024

Trusted

Penyangkalan

Seluruh informasi yang terkandung dalam situs kami dipublikasikan dengan niat baik dan bertujuan memberikan informasi umum semata. Tindakan apa pun yang dilakukan oleh para pembaca atas informasi dari situs kami merupakan tanggung jawab mereka pribadi.

Lynn-Wang.png
Lynn Wang
Lynn Wang adalah seorang penulis, penerjemah, dan editor profesional dengan pengalaman luas selama lebih dari 8 tahun di industri pemasaran digital. Lynn juga memiliki rangkaian pengalaman bekerja bersama sejumlah perusahaan multinasional, macro & micro influencer, dan komunitas kripto lokal maupun global. Topik yang menjadi fokus utamanya adalah seputar keuangan, investasi, blockchain, cryptocurrency, NFT, dan web3.
READ FULL BIO
Disponsori
Disponsori