Trusted

Harga Chainlink (LINK) Hadapi Ancaman Aksi Jual usai Reli 20%

2 mins
Diperbarui oleh Zummia Fakhriani
Gabung Komunitas Trading Kami di Telegram

Ringkasan

  • Harga Chainlink sudah naik 20% selama akhir pekan, namun sekarang menghadapi hambatan krusial.
  • Lebih dari 13% dari semua LINK yang beredar sudah profit selama akhir pekan, yang memantik ancaman aksi ambil untung.
  • Rasio MVRV jangka pendek ada di zona bahaya. Artinya, aksi jual adalah langkah selanjutnya yang mungkin investor ambil.
  • promo

Harga Chainlink (LINK) nyatanya lebih merasakan dampak bullish dari agenda Bitcoin halving ketimbang BTC itu sendiri. Ini terbukti dari reli harga 20% yang LINK ukir.

Namun, altcoin ini sekarang menghadapi rintangan krusial, yang sebelumnya telah menjadi tantangan di masa lalu.

Potensi Aksi Jual oleh Investor

Seiring menanjaknya harga Chainlink, investor LINK kembali menuai profit. Hal ini pula yang mungkin menjadi faktor pendorong utama mereka untuk menjual. Terlebih, koreksi harga baru-baru ini telah membuat total pasokan LINK yang berada di zona profit menyusut dari 84% menjadi hanya 70%.

Adapun pasokan sebesar 14% ini setara dengan hampir 82,18 juta LINK yang bernilai nyaris US$1,3 miliar. Kini, seluruh pasokan ini telah kembali ke kondisi semula sebelum terjadi penurunan. Dalam dua hari terakhir, pasokan yang profit tercatat naik 13% hingga mencapai 84% pada saat publikasi artikel.

Pasokan Chainlink dalam Keuntungan.
Pasokan Chainlink yang Profit | Sumber: Santiment

Meskipun ini adalah kabar baik, ini juga bisa menjadi pemicu untuk aksi jual. Hal ini karena investor berniat mengamankan profit mereka guna mencegah kerugian akibat penurunan harga lagi. Alhasil, aksi ini berpotensi menyeret turun harga Chainlink.

Di samping itu, rasio MVRV turut mendukung sentimen ini. Rasio Market Value to Realized Value (MVRV) digunakan untuk mengukur potensi keuntungan/kerugian investor. Adapun nilai MVRV 7 hari Chainlink adalah sebesar 11%, yang menunjukkan investor sedang dalam posisi untung. Kondisi ini berpotensi memicu aksi jual. Secara historis, koreksi harga Bitcoin (BTC) sering terjadi ketika rasio MVRV mencapai 8% hingga 15%. Area ini kerap dijuluki sebagai “zona bahaya”.

Rasio MVRV Chainlink.
Rasio MVRV Chainlink | Sumber: Santiment

Dalam time frame jangka pendek, area ini juga telah berulang kali diwarnai penurunan harga. Dan hal serupa kemungkinan akan terjadi pada LINK.

Harga Chainlink tercatat naik 20% selama akhir pekan, membawa aset digital ini ke angka US$15,8. Tepat di bawah titik ini ada resistance yang telah berulang kali LINK coba untuk pertahankan namun selalu gagal di masa lalu.

Kendati altcoin ini berhasil ditutup di atasnya, harga biasanya terjatuh lagi dari resistance US$15,6 untuk menguji support di area US$14,6 dan US$13,4. Jika holder LINK memutuskan untuk menjual aset kali ini, maka potensi penurunan akan berujung pada uji level support US$13,4. Hal ini jika level support yang sebelumnya jebol.

Grafik 12 jam LINK/USDT.
Grafik 12 Jam LINK/USDT | Sumber: TradingView

Namun, jika resistance US$156 akhirnya berhasil ditembus dan berubah menjadi support, pemulihan bisa terjadi.

Adapun resistance kritis berikutnya terletak di level US$18. Harga Chainlink bisa mencapai level ini jika berhasil menembus angka US$17. Begitu resistance US$17 berubah menjadi support, maka altcoin ini akan membatalkan prediksi bearish yang ada. Dan selanjutnya, LINK siap reli menuju US$18.

Bagaimana pendapat Anda tentang prospek harga Chainlink (LINK) ke depannya? Yuk, sampaikan pendapat Anda di grup Telegram kami. Jangan lupa follow akun Instagram dan Twitter BeInCrypto Indonesia, agar Anda tetap update dengan informasi terkini seputar dunia kripto!

Platform kripto terbaik di Indonesia | November 2024
Platform kripto terbaik di Indonesia | November 2024
Platform kripto terbaik di Indonesia | November 2024

Penyangkalan

Seluruh informasi yang terkandung dalam situs kami dipublikasikan dengan niat baik dan bertujuan memberikan informasi umum semata. Tindakan apa pun yang dilakukan oleh para pembaca atas informasi dari situs kami merupakan tanggung jawab mereka pribadi.
Selain itu, sebagian artikel di situs ini merupakan hasil terjemahan AI dari versi asli BeInCrypto yang berbahasa Inggris.

Zummia.jpg
Zummia Fakhriani
Zummia adalah seorang penulis, penerjemah, dan jurnalis dengan spesialisasi pada topik blockchain dan kripto. Ia mengawali sepak terjang di industri kripto sebagai trader kasual sejak 2015. Kemudian, mulai berkiprah sebagai penerjemah profesional di industri sejak 2018 sembari mengenyam tahun ketiganya di program studi Sastra Inggris kala itu. Menyukai topik terkait DeFi, koin privasi, dan Web3.
READ FULL BIO
Disponsori
Disponsori