3 Altcoin Hidden Gem yang Wajib Dipantau di September 2024

3 mins
Diterjemahkan Zummia Fakhriani
Gabung Komunitas Trading Kami di Telegram

Ringkasan

  • Helium (HNT) adalah salah satu aset kripto dengan kinerja terbaik dalam daftar top 100. Kini, harganya berusaha menerobos konsolidasi.
  • Harga SUN meroket 326% hanya dalam 9 hari dan masih bertahan di kisaran resistance US$0,0394.
  • BinaryX (BNX) sedang bangkit dari garis support pola bullish, yang bisa menyulut reli hampir 40%.
  • promo

Pasar kripto didominasi sentimen bearish sepanjang bulan Agustus, membuat banyak altcoin kesulitan mendapatkan momentum. Beruntung, di tengah lesunya pasar, segelintir hidden gem muncul sebagai kandidat top gainer.

BeInCrypto telah menjelajah pasar dan mengidentifikasi segelintir altcoin yang wajib investor pantau bulan ini.

Helium (HNT)

Di antara 100 besar aset kripto, Helium (HNT) berhasil tampil sebagai top gainer, mencatatkan kenaikan lebih dari 43% di bulan Agustus. Padahal, pasar secara umum tengah dilanda sentimen bearish. Walhasil, ini menjadi indikasi bahwa Helium masih punya peluang untuk terus mengukir kinerja memuaskan dalam beberapa bulan mendatang. Karenanya, altcoin ini layak untuk investor cermati gerak-geriknya.

HNT sendiri saat ini diperdagangkan di dalam kisaran US$6,33 hingga US$8,01. Level-level ini bertindak sebagai titik konsolidasi krusial. Aksi altcoin ini selanjutnya akan bergantung pada apakah harganya mampu menembus level resistance US$8,01 ataukah tidak.

Jika momentum bullish bertahan, HNT kemungkinan akan mampu menaklukkan resistance ini. Selanjutnya, harga berpotensi terdongkrak ke area US$9,00. Skenario semacam ini akan mendatangkan lebih banyak profit bagi investor.

Baca Juga: 4 Altcoin Ini Berpotensi Cetak Rekor Harga ATH Baru di September 2024

Analisis Harga HNT.
Analisis Harga HNT | Sumber: TradingView

Namun yang tak kalah penting, kenaikan harga selanjutnya bergantung pada kemampuan HNT untuk menembus resistance US$8,01. Bila Helium malah gagal menembus level ini, si altcoin akan tertahan di kisaran perdagangan terkini. Konsolidasi ini bisa membuat investor yang mengincar profit tinggi kecewa. Pasalnya, absennya breakout bisa menandakan periode stagnasi alih-alih pertumbuhan.

SUN.io (SUN)

SUN, native token dari platform SUN.io berbasis TRON, telah berhasil mencuri perhatian pasar dengan kinerjanya baru-baru ini. Dikenal sebagai platform all-in-one perdana TRON yang mendukung stablecoin swap, token mining, dan self-governance, SUN berhasil menorehkan kenaikan spektakuler sebesar 326% hanya dalam kurun waktu 9 hari.

Saat ini, SUN diperdagangkan seharga US$0,0346, atau berada tepat di bawah level resistance krusial US$0,03943. Resistance ini terbukti sulit untuk diterobos sebelumnya, sehingga menyebabkan ekspektasi breakout yang minim.

Kendati demikian, SUN kemungkinan besar akan mempertahankan posisinya di atas zona support US$0,0253. Investor mungkin memandang kisaran ini penting sebab mewakili zona konsolidasi di mana token dapat mengumpulkan kekuatan untuk upaya menembus resistance berikutnya.

Baca Juga: Kaji “Banana Zone”, Analis Kawakan Ini Ramal Harga Bitcoin (BTC) Siap Meroket 300%

Analisis Harga SUN.
Analisis Harga SUN | Sumber: TradingView

Terlepas dari itu, risiko penurunan tetap mengintai. Jika tekanan jual malah menanjak, SUN terancam jatuh ke bawah support US$0,0253. Ini akan sekaligus menghapus sebagian besar keuntungan terbarunya. Aksi turun semacam itu akan serta-merta membatalkan prospek bullish. Juga, bisa menandakan kembalinya kondisi bearish.

BinaryX (BNX)

BNX, native token ekosistem BinaryX GameFi, memancarkan tanda-tanda potensi breakout bullish. Saat ini diperdagangkan seharga US$1,27, BNX bergerak dalam pola broadening ascending wedge. Token ini sudah memantul dari garis tren bawah pola ini. Hal ini mengindikasikan bahwa sang altcoin mungkin mulai mendapatkan momentum naik.

Agar pola bullish ini terkonfirmasi, BNX perlu mengubah garis konfirmasi US$1,66 menjadi support. Jika terwujud, itu akan memvalidasi potensi breakout, berpeluang menyeret harga naik menuju US$2,00. Berdasarkan pola broadening wedge, breakout semacam itu bisa menelurkan reli setinggi 39%. Tepatnya, ini bakal menancapkan target harga BNX di US$2,81.

Baca Juga: 7 Bot Game Telegram Populer Penghasil Crypto Gratis

Analisis Harga BNX.
Analisis Harga BNX | Sumber: TradingView

Namun, prospek bullish untuk BNX bergantung pada keberhasilannya untuk mengubah garis konfirmasi US$1,66 menjadi support. Apabila BNX justru gagal menembus level ini, maka prediksi bullish akan buyar. Dalam skenario ini, altcoin kemungkinan akan tetap berkonsolidasi di dalam kisaran US$1,66 – US$1,19. Pada gilirannya, kondisi ini bisa menyurutkan antusiasme investor dan sekaligus membawa altcoin ke dalam fase konsolidasi.

Bagaimana pendapat Anda tentang prospek 3 altcoin hidden gem ini di September 2024? Yuk, sampaikan pendapat Anda di grup Telegram kami. Jangan lupa follow akun Instagram dan Twitter BeInCrypto Indonesia, agar Anda tetap update dengan informasi terkini seputar dunia kripto!

Platform kripto terbaik di Indonesia | September 2024
Platform kripto terbaik di Indonesia | September 2024
Platform kripto terbaik di Indonesia | September 2024

Trusted

Penyangkalan

Seluruh informasi yang terkandung dalam situs kami dipublikasikan dengan niat baik dan bertujuan memberikan informasi umum semata. Tindakan apa pun yang dilakukan oleh para pembaca atas informasi dari situs kami merupakan tanggung jawab mereka pribadi.

Zummia.jpg
Zummia Fakhriani
Zummia adalah seorang penulis, penerjemah, dan jurnalis dengan spesialisasi pada topik blockchain dan kripto. Ia mengawali sepak terjang di industri kripto sebagai trader kasual sejak 2015. Kemudian, mulai berkiprah sebagai penerjemah profesional di industri sejak 2018 sembari mengenyam tahun ketiganya di program studi Sastra Inggris kala itu. Menyukai topik terkait DeFi, koin privasi, dan Web3.
READ FULL BIO
Disponsori
Disponsori