Trusted

Jumlah Liquid Staking Ethereum Tumbuh Pesat, Bisakah Picu Harga ETH Terbang ke US$2.000 Lagi?

2 mins
Diperbarui oleh Lynn Wang
Gabung Komunitas Trading Kami di Telegram

Ringkasan

  • Sejak upgrade Shapella, jumlah permintaan pada layanan liquid staking Ethereum semakin membludak, dan Lido berhasil menempati posisi puncak.
  • Namun, meskipun liquid staking meroket, kenaikan harga Ethereum di Q2 masih tertinggal dibanding Bitcoin, yang hanya naik 3,4% dibandingkan dengan kenaikan Bitcoin sebesar 8,6%.
  • Sejak pertengahan April, TVL staking Ethereum telah meningkat sebesar 20%, dengan jumlah deposit yang masih lebih besar daripada jumlah penarikannya.
  • promo

Jumlah permintaan untuk layanan liquid staking Ethereum sendiri sudah meningkat tajam sejak upgrade Shapella tayang. Seperti yang kita ketahui, upgrade ini memungkinkan para pengguna untuk menarik staked ETH mereka. Akibatnya, Lido berhasil menjadi pemain dominan, sejalan dengan munculnya preferensi pasar yang kuat untuk token liquid staking.

Dalam laporan “Week On-chain” mereka tanggal 3 Juli, firma analitik Glassnode melakukan penelitian mendalam mengenai sektor liquid staking. Hasilnya, terkuak bahwa ada satu platform yang semakin mendominasi, namun hal ini mungkin tidak menguntungkan bagi ekosistem Ethereum secara keseluruhan.

Lonjakan Staking Ethereum

Lalu, terlepas dari lonjakan liquid staking ini, faktanya Ethereum baru-baru ini tertinggal jauh dari Bitcoin. Di kuartal 2 tahun ini, ETH hanya mampu membukukan keuntungan sebesar 3,4%, sedangkan BTC melonjak tajam sebesar 8,6% selama periode tiga bulan.

Selain itu, Glassnode juga mencatat bahwa rasio ETH/BTC telah jatuh ke titik terendah dalam 50 minggu terakhir, yaitu 0,060.

Kendati demikian, rupanya nasib staking Ethereum malah jauh lebih mujur. Pasalnya, total value locked (TVL) yang tercatat telah melambung lebih dari 20% sejak diaktifkannya layanan penarikan pada pertengahan April lalu.

“Alih-alih memicu gelombang penarikan, sebaliknya, upgrade ini [justru] memicu gelombang deposit baru, karena staker merasa lebih percaya diri dengan fleksibilitas baru ini.”

Selain itu, deposit staking juga telah meroket pada 2 Juni, dan jumlah deposit masih lebih besar dari jumlah penarikannya.

Glassnode membandingkan volume staked ETH dengan volume arus masuk ke crypto exchange. Kemudian, terungkap bahwa staked ETH yang baru memiliki skala yang lebih besar atau sama dengan arus masuk crypto exchange sejak upgrade Shapella tayang.

Exchange inflows vs newly staked ETH. Source: Glassnode
Arus masuk crypto exchange vs. staked ETH yang baru | Sumber: Glassnode

Provider staking Lido adalah platform dominan yang “merefleksikan permintaan pasar untuk liquid staking token (LST),” tambah laporan tersebut.

Di samping itu, “gelombang besar” deposit baru telah mengantarkan staking Lido ke rekor tertingginya sepanjang masa (ATH) yang baru di angka 7,49 juta stETH.

“Bila dibandingkan dengan pesaing liquid staking lainnya, Lido jelas unggul sebagai pemimpin di sektor ini dengan pasokannya [yang] 16 kali lebih tinggi daripada pesaing terdekatnya.”

Namun, para developer Ethereum telah memberikan peringatan atas dominasi Lido yang dapat menyebabkan “kartelisasi” pada ruang blok.

Prospek Harga ETH

Kemudian, pertanyaan besar selanjutnya yang ada di benak semua orang adalah: kapan harga ETH akan mencapai US$2.000?

Ethereum mencapai harga tertingginya sejak 6 Mei hari ini (4/7), yakni ketika menyentuh US$1.976. Namun, hambatan psikologis level US$2.000 itu masih belum bisa ditaklukkan karena aset ini telah mundur kembali ke level US$1.953 pada saat publikasi.

Grafik harga ETH/USD 1 hari | Sumber: BeInCrypto
Grafik harga ETH/USD 1 hari | Sumber: BeInCrypto

Ethereum tetap bergerak sideways sejak pertengahan bulan Maret, tetapi sekarang sudah mendekati batas atas channel tersebut.

Di sisi lain, Bitcoin juga bertengger di batas atasnya dan tengah menghadapi resistance yang berat, namun Ethereum pastinya bakal mengikuti jejak Bitcoin jika berhasil menembus resistance tersebut.

Bagaimana pendapat Anda tentang lonjakan liquid staking Ethereum (ETH)? Yuk, sampaikan pendapat Anda di grup Telegram kami. Jangan lupa follow akun Instagram dan Twitter BeInCrypto Indonesia, agar Anda tetap update dengan informasi terkini seputar dunia kripto!

Platform kripto terbaik di Indonesia | November 2024
Platform kripto terbaik di Indonesia | November 2024
Platform kripto terbaik di Indonesia | November 2024

Penyangkalan

Seluruh informasi yang terkandung dalam situs kami dipublikasikan dengan niat baik dan bertujuan memberikan informasi umum semata. Tindakan apa pun yang dilakukan oleh para pembaca atas informasi dari situs kami merupakan tanggung jawab mereka pribadi.
Selain itu, sebagian artikel di situs ini merupakan hasil terjemahan AI dari versi asli BeInCrypto yang berbahasa Inggris.

Zummia.jpg
Zummia Fakhriani
Zummia adalah seorang penulis, penerjemah, dan jurnalis dengan spesialisasi pada topik blockchain dan kripto. Ia mengawali sepak terjang di industri kripto sebagai trader kasual sejak 2015. Kemudian, mulai berkiprah sebagai penerjemah profesional di industri sejak 2018 sembari mengenyam tahun ketiganya di program studi Sastra Inggris kala itu. Menyukai topik terkait DeFi, koin privasi, dan Web3.
READ FULL BIO
Disponsori
Disponsori