Lihat lebih banyak

Demi Mengurangi Dampak Lingkungan Akibat Mining Bitcoin, Gedung Putih Siapkan Laporan Baru

2 mins
Diperbarui oleh Lynn Wang
Gabung Komunitas Trading Kami di Telegram

Ringkasan

  • Gedung Putih akan mulai mengerjakan laporan baru yang berfokus pada konsumsi energi pertambangan dan kemungkinan dampaknya terhadap perubahan iklim.
  • Belum diketahui jelas apakah rekomendasi tersebut akan mengikat industri kripto ataukah hanya sektor pertambangan.
  • Menurut Bloomberg Law, laporan tersebut dijadwalkan sudah siap pada bulan Agustus mendatang.
  • promo

Gedung Putih Amerika Serikat sedang mempersiapkan laporan berisi daftar rekomendasi untuk mengurangi konsumsi energi dan jejak karbon penambangan (mining) Bitcoin (BTC). Laporan tersebut akan menjadi inisiatif publik pertama Gedung Putih terhadap cryptocurrency, sebagaimana dilansir oleh Bloomberg Law.

Wakil direktur energi Kantor Kebijakan Ilmu Pengetahuan Gedung Putih, Costa Samaras, juga menyoroti, “Ini adalah isu yang penting. Jika ini nantinya akan menjadi bagian dari sistem keuangan kita, maka penting untuk dikembangkan secara bertanggung jawab dan meminimalkan total emisi. Ketika kita mebahas tentang aset digital, semestinya itu juga menjadi pembahasan tentang iklim dan energi.”

Laporan berisi rekomendasi itu dijadwalkan akan siap pada bulan Agustus mendatang. Di dalamnya, akan tercantum hasil perintah eksekutif Presiden Joe Biden tentang “jaminan pengembangan aset digital yang bertanggung jawab.” Namun, belum diketahui jelas apakah rekomendasi tersebut akan mengikat industri kripto ataukah hanya sektor mining kripto.

Pada bulan Oktober 2021 lalu, banyak rumor yang beredar jika Gedung Putih akan mendistribusikan rancangan perintah eksekutif tentang cryptocurrency. Rancangan itu telah didistribusikan ke pejabat senior dan regulator, yang diusulkan oleh Administrasi Gedung Putih di bawah kepresidenan Joe Biden. Bahkan, terungkap bahwa rancangan itu sudah berada di tahap “proses pertimbangan”, walau belum mendapatkan persetujuan dan konfirmasi.

Gedung Putih Berusaha Memenuhi Komitmen Lingkungan

Gedung Putih akan mempertimbangkan laporan dari Energy Web, yang menunjukkan bahwa mining Bitcoin, serta industri lainnya, akan menggunakan konsumsinya untuk menghasilkan emisi yang lebih rendah, yang dianggap sebagai “indikator yang hebat.”

Selain itu, rekomendasi tersebut akan mempertimbangkan bagaimana penggunaan energi yang intensif dapat mempengaruhi sektor listrik yang sudah sejak lama berurusan dengan tuntutan “cuaca ekstrem.” Namun, belum jelas apakah saran tersebut ditujukan untuk mengonfirmasi asumsi sebelumnya ataukah untuk menunjukkan bahwa cryptocurrency memiliki manfaat sosial.

Costa Samaras mengungkapkan, “Kami telah melihat laporan tentang kebisingan, polusi lokal, menghidupkan kembali generator fosil yang lebih tua dari masyarakat. Pastinya, ini bukanlah isu sepele.”

bitcoin mining

Bulan Maret lalu, Be[In]Crypto juga telah melaporkan bahwa perintah eksekutif administrasi Biden tentang aset digital telah menyebabkan kegemparan di komunitas kripto dan sebagian besar adalah respon positif. Janet Yellen kemudian memuji upaya tersebut. Yellen mengatakan bahwa dia akan bekerja sama dengan departemen negara bagian lainnya untuk mendorong inovasi dan mengurangi risiko.

Tentunya, perintah tersebut bukanlah tindakan keras yang diharapkan oleh para pengamat industri dari pemerintahan, mengingat mereka juga semakin tidak ramah terhadap industri dalam beberapa bulan terakhir ini.

Platform kripto terbaik di Indonesia | April 2024

Trusted

Penyangkalan

Seluruh informasi yang terkandung dalam situs kami dipublikasikan dengan niat baik dan bertujuan memberikan informasi umum semata. Tindakan apa pun yang dilakukan oleh para pembaca atas informasi dari situs kami merupakan tanggung jawab mereka pribadi.

a8f4eac7f5f6857f10b4df17db00b4c7?s=120&d=wp_user_avatar&r=g
Eduardo Venegas
Dia tinggal di Mexico City. Jurnalis yang giat dan penggemar angka, keuangan, ekonomi, teknologi baru, dan ekosistem blockchain. Pembelajar yang konstan, pecinta musik, dan pembaca yang ingin tahu. Lulusan UNAM. Dia mempraktikkan jurnalisme di media tradisional selama lebih dari satu dekade dan saat ini membagi waktunya antara menulis tentang ekonomi kripto dan proyeknya sendiri.
READ FULL BIO
Disponsori
Disponsori