Lihat lebih banyak

Duel Sengit Jaringan Layer-2: Optimism Sukses Salip Arbitrum dalam Aktivitas Transaksi Harian

2 mins
Oleh Martin Young
Diterjemahkan Zummia Fakhriani
Gabung Komunitas Trading Kami di Telegram

Ringkasan

  • Optimism berhasil menyalip Arbitrum dalam jumlah transaksi harian, menandai aksi penyalipan transaksi pertama sejak Januari 2023.
  • Total value locked (TVL) di jaringan Optimism mencapai rekor tertinggi sebesar US$2,8 miliar, menyumbang pangsa pasar ekosistem layer-2 sebanyak 27,3%.
  • Terlepas dari penurunan baru-baru ini, Arbitrum tetap menjadi pemimpin pasar dengan total value locked mencapai US$5,9 miliar dan pangsa pasar sebesar 57,8%.
  • promo

Lanskap layer-2 (L2) tengah mengalami pergeseran dengan Optimism kini sukses mengungguli pemain utama, yaitu Arbitrum, dalam hal jumlah transaksi harian. Akan tetapi, Arbitrum masih tetap menduduki posisi teratas untuk total value locked (TVL) di jaringan.

Pada tanggal 27 Juli, penyedia metrik on-chain Artemis mengungkapkan bahwa Optimism telah berhasil menyalip Arbitrum dalam hal jumlah transaksi harian.

Prospek Lanskap Layer-2

Aksi penyalipan atau yang juga populer disebut flippening transaksi ini merupakan kali pertama terjadi sejak Januari 2023. Terkait hal ini, Artemis berpendapat bahwa penyalipan ini bisa menjadi awal dari tren baru.

Pada tanggal 27 Juli, pelacak jaringan Optimism berhasil mencatatkan 944.668 transaksi. Sebagai perbandingan, pelacak Arbitrum melaporkan hanya ada sebanyak 658.103 transaksi pada tanggal yang sama, sehingga perbedaan ini cukup mencolok.

Optimism and Arbitrum daily tx. Source: Twitter/@Artemis__xyz
Transaksi Harian Optimism dan Arbitrum | Sumber: Twitter/@Artemis__xyz

Selain itu, menurut data L2beat, aktivitas di jaringan Optimism telah meningkat dalam satu minggu terakhir. Jumlah transaksi per detik (TPS) pun tercatat sudah naik 78% jika dibandingkan dengan minggu sebelumnya menjadi 10,93.

Total value locked (TVL) Optimism juga mencapai rekor tertinggi (ATH) sebesar US$2,8 miliar, meningkat 30% dalam sebulan terakhir. Sehingga, hal ini memberikannya pangsa pasar sebesar 27,3% dari keseluruhan ekosistem layer-2.

Sementara itu, pemimpin pasarnya adalah Arbitrum One, dengan TVL sebesar US$5,9 miliar serta pangsa pasar yang dominan sebesar 57,8%. Namun, TVL Arbitrum sebenarnya telah mengalami penurunan sedikit dalam dua minggu terakhir.

Kedua jaringan layer-2 tersebut secara bersama-sama menyumbang 85% dari total aktivitas di ekosistem L2. Sementara itu, bila digabungkan, TVL untuk semua jaringan adalah US$10,3 miliar, yang artinya sudah tumbuh 150% sejak awal tahun 2023.

Selanjutnya, pada tanggal 27 Juli, CEO Coinbase, Brian Armstrong, berkomentar tentang L2 dengan mengatakan, “Langkah selanjutnya bagi kripto adalah untuk membuat pembayaran menjadi instan dan bebas biaya secara global.”

Lebih lanjut, Armstrong menambahkan, “Ini akan memerlukan banyak usaha dari kita semua, termasuk Coinbase, untuk membuat layer-2 terintegrasi, on-ramp (akses masuk) yang lebih baik, UX/[proses] onboarding yang lebih sederhana, dll.”

Prospek Harga OP dan ARB

Native token Optimism, OP, telah mengalami penurunan 3,8% pada hari ini (28/7) dan kini bertengger di level US$1,47. Meski demikian, token layer-2 ini tercatat sudah naik 15% selama sebulan terakhir. Token OP memiliki kapitalisasi pasar sedikit di bawah US$1 miliar dan masih turun sebesar 54% dari harga tertingginya sepanjang masa (ATH) di bulan Februari, yakni US$3,22.

Sementara itu, token ARB milik Arbitrum juga terperosok 3,2% menjadi seharga US$1,16 pada saat publikasi. Faktanya, ARB telah kehilangan 8% dalam tujuh hari terakhir, sejalan dengan koreksi pasar kripto yang lebih luas. Token ARB memiliki kapitalisasi pasar sebesar US$1,5 miliar dan masih jauh sebesar 86% dari harga puncaknya di bulan Maret, yaitu US$8,67.

Bagaimana pendapat Anda tentang prospek persaingan antara proyek layer-2 Arbitrum dan Optimism? Yuk, sampaikan pendapat Anda di grup Telegram kami. Jangan lupa follow akun Instagram dan Twitter BeInCrypto Indonesia, agar Anda tetap update dengan informasi terkini seputar dunia kripto!

Platform kripto terbaik di Indonesia | Mei 2024

Trusted

Penyangkalan

Seluruh informasi yang terkandung dalam situs kami dipublikasikan dengan niat baik dan bertujuan memberikan informasi umum semata. Tindakan apa pun yang dilakukan oleh para pembaca atas informasi dari situs kami merupakan tanggung jawab mereka pribadi.

Zummia.jpg
Zummia Fakhriani
Zummia adalah seorang penulis, penerjemah, dan jurnalis dengan spesialisasi pada topik blockchain dan kripto. Ia mengawali sepak terjang di industri kripto sebagai trader kasual sejak 2015. Kemudian, mulai berkiprah sebagai penerjemah profesional di industri sejak 2018 sembari mengenyam tahun ketiganya di program studi Sastra Inggris kala itu. Menyukai topik terkait DeFi, koin privasi, dan web3.
READ FULL BIO
Disponsori
Disponsori