Lihat lebih banyak

Pemerintah AS Minta Pendapat Masyarakat Terkait Penggunaan Energi Kripto

2 mins
Diperbarui oleh Lynn Wang
Gabung Komunitas Trading Kami di Telegram

Ringkasan

  • Salah satu kantor federal AS meminta komentar masyarakat terkait penggunaan energi kripto.
  • Batas terakhir pengumpulan komentar sampai dengan 9 Mei 2022.
  • promo

Kekhawatiran pemerintah dari seluruh dunia terhadap tingkat konsumsi energi kripto semakin meningkat. Tidak terkecuali dengan pemerintah Amerika Serikat (AS).

Pemerintah AS melalui Kantor Sains dan Kebijakan Teknologi (OSTP) meminta komentar publik mengenai penggunaan energi kripto dan dampak yang mungkin terjadi pada iklim.

Sebelumnya, di bulan ini, Presiden Joe Biden telah menandatangani perintah eksekutif yang diyakini oleh banyak analis akan berdampak jauh terhadap cara industri kripto beroperasi. Perintah ini memberikan mandat bagi kantor-kantor federal, seperti OSTP, untuk mempelajari bagaimana pengaruh aset kripto terhadap sistem keuangan negara secara umum, sekaligus upayanya dalam melawan perubahan iklim.

Dalam pengumumannya, OSTP menggarisbawahi fakta bahwa aset digital yang menggunakan sistem proof-of-work (PoW) seringkali membutuhkan energi yang sangat besar. Fakta ini mungkin menjadi sebuah tantangan di masa depan dalam hal memerangi perubahan iklim. Meski demikian, pengumuman tersebut juga menunjukkan bagaimana teknologi ini dapat digunakan untuk memelajari lingkungan.

Menurut pengumuman dari OSTP, batas akhir penyerahan komentar selambat-lambatnya pada tanggal 9 Mei 2022.

Konsumsi Energi pada Proyek Proof-of-Work

Meningkatnya pengawasan terhadap proyek kripto bermekanisme PoW akibat konsumsi energinya yang “tinggi” bukanlah hal baru. Para pembuat kebijakan di seluruh dunia dipaksa untuk bertindak demi “melindungi” lingkungan lebih baik lagi.

Baru-baru ini, Parlemen Eropa mengincar untuk melarang blockchain PoW seperti Bitcoin. Namun, sepertinya rencana tersebut telah ditiadakan, jika dilihat dari pengumuman para politisi yang bertanggung jawab untuk laporan MiCA.

Walau begitu, bukan berarti mayoritas pemangku kepentingan setuju dengan keputusan tersebut. Vice-chairman European Securities and Markets Authority (ESMA), Erik Thedéen, menyerukan pelarangan jaringan proof-of-work dan menganjurkan agar blockchain yang menggunakan konsensus tersebut beralih menjadi konsensus proof-of-stake.

Berapa Banyak Sebenarnya Energi yang Digunakan oleh Kripto?

Berbagai analis dan laporan kripto telah menolak pernyataan bahwa kegiatan tambang kripto menimbulkan banyak ancaman bagi lingkungan, seperti yang dilontarkan oleh banyak kritikus.

Mereka justru meyakini bahwa kegiatan tambang kripto dapat mengarah kepada lingkungan yang lebih “hijau”, karena kegiatan tersebut akan memberikan insentif kepada para penambang (miner) untuk menemukan sumber energi terbarukan lebih banyak lagi.

Pemikiran ini didukung pula oleh beberapa kejadian belakangan ini di dunia kripto. Salah satunya adalah pengumuman ExxonMobil yang akan menggunakan kelebihan gas alam untuk menambang Bitcoin.

Terlepas dari semua hal ini, komentar masyarakat yang akan dikumpulkan oleh OSTP akan membantu memberikan pencerahan mengenai dampak tambang kripto bagi lingkungan.

Platform kripto terbaik di Indonesia | April 2024

Trusted

Penyangkalan

Seluruh informasi yang terkandung dalam situs kami dipublikasikan dengan niat baik dan bertujuan memberikan informasi umum semata. Tindakan apa pun yang dilakukan oleh para pembaca atas informasi dari situs kami merupakan tanggung jawab mereka pribadi.

db3c1c7e2b696caaa33569d4ccaaa3cb.jpeg
Oluwapelumi Adejumo
Oluwapelumi percaya bahwa Bitcoin dan teknologi blockchain memiliki potensi untuk mengubah dunia menjadi lebih baik. Dia adalah seorang pembaca yang rajin dan mulai menulis tentang kripto pada tahun 2020.
READ FULL BIO
Disponsori
Disponsori