Redaksi BeInCrypto telah mengumpulkan sejumlah berita terhangat dari dunia kripto selama sepekan terakhir pada 15 – 21 April 2024.
- Hong Kong Setujui Gelombang Pertama ETF Bitcoin dan Ethereum Spot
- Adidas Jalin Kerja Sama dengan Proyek Move to Earn STEPN
- OKX Rilis Proyek Blockchain L2 X Layer
- Merger Token Fetch.ai, SingularityNET, dan Ocean Protocol, Disetujui Komunitas
- Senator Amerika Serikat Perkenalkan RUU Stablecoin Baru
- Presiden Jokowi Minta PPATK Waspadai Pencucian Uang Berbasis Kripto
- Developer Blockchain L1 Sui Jalin Kolaborasi dengan Anak Perusahaan ByteDance
- Proyek Identitas Digital Worldcoin Akan Rilis Blockchain Layer-2
- Binance Akan Memulai Kembali Operasinya di India
- Gandeng Microsoft hingga Brevan Howard, Aptos Fasilitasi Akses Institusional ke Dunia DeFi
- Avraham Eisenberg Dinyatakan Bersalah dalam Manipulasi Pasar di Mango Markets
- Tether Hadirkan Stablecoin USDT dan XAUT di Blockchain TON
- Bitcoin Halving ke-4 Sukses Terlaksana!
- Runes Debut di Blockchain Bitcoin, Biaya Jaringan Sontak Melejit!
- Pavel Durov Berniat Ubah Telegram Jadi Kerajaan Kripto
Jangan lupa ikuti terus newsletter kami dan dapatkan kumpulan berita kripto terkini.
Hong Kong Setujui Gelombang Pertama ETF Bitcoin dan Ethereum Spot
Regulator Hong Kong menyetujui gelombang pertama kehadiran exchange-traded fund (ETF) Bitcoin spot dan ETF Ethereum spot.
China Asset Management, Harvest Global Investments, dan Bosera, adalah para penerbit yang mendapat persetujuan dari SFC Hong Kong.
Dengan hal ini, ETF kripto spot di Hong Kong telah disetujui untuk ada, tetapi belum diluncurkan. Rumornya akan diluncurkan pada minggu depan.
Adidas Jalin Kerja Sama dengan Proyek Move to Earn STEPN
Adidas menjalin kerja sama dengan proyek move-to-earn STEPN. Kemitraan ini dimulai dengan penerbitan 1.000 non-fungible token (NFT) di jaringan Solana.
Koleksi NFT STEPN x Adidas Genesis Sneakers adalah yang pertama dari serangkaian aktivitas bersama berdurasi 1 tahun.
OKX Rilis Proyek Blockchain L2 X Layer
Crypto exchange OKX merilis blockchain layer-2 (L2) yang dinamakan X Layer.
Proyek ini bertujuan membawa lebih banyak pengguna baru ke dunia kripto dengan biaya yang efisien.
Aksi terbaru ini menambah panjang daftar crypto exchange yang akhirnya merilis proyek L2 mereka sendiri.
Merger Token Fetch.ai, SingularityNET, dan Ocean Protocol, Disetujui Komunitas
Merger token Fetch.ai, SingularityNET, dan Ocean Protocol, menjadi Artificial Superintelligence Alliance (ASI) disetujui komunitas.
Native token ASI hasil merger diperkirakan akan diluncurkan dalam beberapa minggu mendatang.
Gabungan native token FET, AGIX, dan OCEAN menjadi ASI diharapkan dapat menghasilkan market cap atau kapitalisasi pasar sebesar US$7,5 miliar.
Senator Amerika Serikat Perkenalkan RUU Stablecoin Baru
Dua senator Amerika Serikat (AS) bipartisan memperkenalkan rancangan undang-undang (RUU) stablecoin yang baru.
Stablecoin pembayaran, sebagaimana definisi dalam RUU itu, adalah aset digital apa pun yang dipatok dalam dolar AS. Kehadiran algorithmic stablecoin dilarang.
Produk stablecoin ini dirancang untuk digunakan sebagai alat pembayaran atau penyelesaian (settlement).
Presiden Jokowi Minta PPATK Waspadai Pencucian Uang Berbasis Kripto
Presiden Joko Widodo menginstruksikan Pusat Pelaporan dan Analisis Transaksi Keuangan (PPATK) untuk mengidentifikasi dan mewaspadai pola pencucian uang yang melibatkan teknologi aset digital.
Pidato presiden menekankan perlunya peningkatan kecepatan dan kecanggihan dalam respons terhadap tindak pidana pencucian uang. Kerja sama internasional dan peningkatan kemampuan aparat jadi kunci dalam menghadapi tantangan kejahatan aset digital yang berkembang.
Dalam perkembangannya, PPATTK mengungkapkan bahwa pihaknya telah menangani kasus tindak pidana pencucian uang melalui aset kripto senilai Rp800 miliar. Kasus ini berasal dari transaksi mencurigakan yang terjadi sejak tahun 2022 hingga 2024.
Developer Blockchain L1 Sui Jalin Kolaborasi dengan Anak Perusahaan ByteDance
BytePlus, anak perusahaan ByteDance (perusahaan induk TikTok), menjalin kerja sama dengan pengembang blockchain layer-1 (L1) Sui.
Kolaborasi ini mencakup mengadaptasi solusi rekomendasi dan produk augmented reality (AR) beserta sejumlah layanan lainnya.
Proyek Identitas Digital Worldcoin Akan Rilis Blockchain Layer-2
Proyek identitas digital Worldcoin akan merilis blockchain L2 bernama World Chain.
L2 ini akan berikan perlakuan khusus bagi para pengguna yang telah memiliki paspor digital World ID. World Chain akan didasarkan pada OP Stack yang telah digunakan sejumlah proyek seperti L2 Base.
Binance Akan Memulai Kembali Operasinya di India
Binance dikabarkan siap untuk kembali ke market India. Crypto exchange terbesar di dunia itu akan bayar denda US$2 juta. Kabar ini datang usai pemerintah India blokir 9 crypto exchange luar negeri.
Dalam perkembangan lain, Binance akhirnya menerima lisensi penuh di Dubai, Uni Emirat Arab (UEA). Mereka berhasil dapat lisensi penyedia layanan aset virtual (VASP) setelah terima lisensi produk layanan minimum (MVP) pada Juli 2023.
Binance akhirnya menerima lisensi kripto penuh di Dubai usai CZ setuju serahkan kendali suara di entitas lokal.
Gandeng Microsoft hingga Brevan Howard, Aptos Fasilitasi Akses Institusional ke Dunia DeFi
Aptos Labs meluncurkan Aptos Ascend untuk menawarkan pemain institusional pintu gerbang menuju decentralized finance (DeFi).
Saat ini, mereka berkolaborasi dengan Microsoft, Brevan Howard, hingga operator telekomunikasi nirkabel Korea Selatan SK Telecom.
CEO Aptos Labs mengatakan hal ini akan membantu membuka kasus penggunaan on-chain yang telah ditunggu-tunggu lembaga keuangan.
Avraham Eisenberg Dinyatakan Bersalah dalam Manipulasi Pasar di Mango Markets
Avraham ‘Avi’ Eisenberg dinyatakan bersalah atas tuduhan manipulasi pasar terkait eksploitasi Mango Markets.
Dia akan dijatuhi hukuman pada 29 Juli mendatang dan menghadapi potensi hukuman hingga 20 tahun penjara.
Manipulasi pasar di Mango Markets sempat membuat proyek itu kehilangan dana sekitar US$110 juta hingga US$116 juta.
Tether Hadirkan Stablecoin USDT dan XAUT di Blockchain TON
Tether meluncurkan stablecoin USDT dan XAUT di blockchain L1 Open The Network (TON).
USDT akan mulai aktif di TON pada hari Sabtu (20/4), dan XAUT akan menyusul dalam beberapa bulan mendatang.
Kabar ini datang setelah Toncoin menjelma sebagai cryptocurrency terbesar ke-9 berdasarkan market cap.
Bitcoin Halving ke-4 Sukses Terlaksana!
Peristiwa Bitcoin halving ke-4 akhirnya sukses terlaksana pada hari Sabtu (20/4) pukul 07:09 WIB. Halving kali ini terjadi pada ketinggian blok 840.000.
Bitcoin halving mengacu pada pengurangan separuh imbalan bagi para miner yang berhasil menambahkan blok baru ke blockchain Bitcoin (BTC). Bitcoin halving kali ini membuat reward untuk setiap blok baru dibagi setengah dari 6,25 BTC menjadi 3,125 BTC.
ViaBTC menjadi mining pool yang berhasil menambahkan blok baru ke blockchain Bitcoin pada ketinggian blok 840.000. Para miner yang tergabung dalam mining pool ini secara keseluruhan berhasil mengantongi reward dan total biaya yang mencapai 40,751 BTC atau sekitar US$2,6 juta (Rp42,19 miliar).
Runes Debut di Blockchain Bitcoin, Biaya Jaringan Sontak Melejit!
Runes Protocol melakukan debut tepat pada peristiwa Bitcoin halving pada ketinggian blok 840.000.
Proyek ini memungkinkan pembuatan fungible token di blockchain Bitcoin. Tingginya antusias pada Runes sempat membuat padat aktivitas transaksi di blockchain Bitcoin.
Kendati membuat padat jaringan, para pendukung berpendapat Runes mampu mendongkrak reward dan keamanan bagi Bitcoin miner.
Pavel Durov Berniat Ubah Telegram Jadi Kerajaan Kripto
Pavel Durov, pendiri dan CEO Telegram, memaparkan rencana evolusi perusahaannya dari sekadar platform perpesanan menjadi sebuah kerajaan kripto.
Telegram bercita-cita menghadirkan fitur untuk membeli aset dan membuat NFT, dengan skema bagi hasil yang menguntungkan.
Bagaimana pendapat Anda tentang berita kripto selama sepekan ini? Yuk, sampaikan pendapat Anda di grup Telegram kami. Jangan lupa follow akun Instagram dan Twitter BeInCrypto Indonesia, agar Anda tetap update dengan informasi terkini seputar dunia kripto!
Penyangkalan
Seluruh informasi yang terkandung dalam situs kami dipublikasikan dengan niat baik dan bertujuan memberikan informasi umum semata. Tindakan apa pun yang dilakukan oleh para pembaca atas informasi dari situs kami merupakan tanggung jawab mereka pribadi.
Selain itu, sebagian artikel di situs ini merupakan hasil terjemahan AI dari versi asli BeInCrypto yang berbahasa Inggris.