Lihat lebih banyak

Vitalik Buterin Beri 4 Nasihat Keuangan Berharga bagi Investor

2 mins
Oleh Bary Rahma
Diterjemahkan Zummia Fakhriani
Gabung Komunitas Trading Kami di Telegram

Ringkasan

  • Vitalik Buterin menekankan diversifikasi dalam investasi, menganjurkan penyebaran aset di berbagai sektor untuk mengurangi risiko.
  • Dia menyoroti pentingnya menabung yang cukup guna menutupi pengeluaran dalam beberapa tahun ke depan, menganggap keamanan finansial sebagai bentuk kebebasan.
  • Buterin menyarankan portofolio yang "membosankan" dan memperingatkan agar tidak menggunakan leverage lebih dari 2x, menekankan pada pentingnya stabilitas investasi dalam jangka panjang.
  • promo

Di tengah volatilitas pasar kripto seperti sekarang ini, Vitalik Buterin, selaku co-founder Ethereum, berbagi pandangan keuangan praktis yang sangat diperlukan.

Dalam pernyataannya baru-baru ini, Buterin menyampaikan filosofi yang memadukan strategi investasi tradisional dengan wawasan modern, sebuah perpaduan yang sangat relevan di era digital saat ini.

Nasihat Keuangan Vitalik Buterin

Pertama, Buterin menekankan pentingnya diversifikasi. Dalam sebuah era di mana peluang investasi baru terus bermunculan setiap harinya, menyebarkan aset ke berbagai sektor dapat mengurangi risiko. Pendekatan ini selaras dengan strategi investasi tradisional dan sekaligus cocok dengan sifat pasar kripto yang fluktuatif.

Kedua, sang visioner teknologi ini juga menyoroti tentang pentingnya menabung. Buterin menyarankan investor untuk mengumpulkan tabungan yang cukup untuk menutupi pengeluaran selama beberapa tahun ke depan. Prinsip keamanan finansial sebagai pondasi kebebasan ini khususnya sangat penting di era ketidakpastian ekonomi dan pasar kerja. Nasihatnya ini juga sekaligus menjadi pengingat bahwa keamanan finansial tidak hanya tentang sekadar akumulasi kekayaan.

Pada poin ketiga, Buterin menganjurkan portofolio yang “membosankan.” Nasihat yang kedengarannya bertentangan dengan sensasi investasi berisiko tinggi ini sebenarnya berakar pada keyakinan yang sudah lama teruji efektivitasnya. Investasi yang stabil dan dapat diandalkan seringkali menghasilkan keuntungan jangka panjang. Dalam industri di mana kisah-kisah sensasional tentang jutawan dalam semalam adalah hal yang biasa, nasihat Buterin ini adalah seruan untuk berinvestasi dengan bijak.

Ingatkan agar Bijak dalam Menggunakan Leverage

Terakhir, Buterin memperingatkan agar tidak menggunakan leverage yang berlebihan, khususnya yang lebih dari 2x. Poin ini sangat penting dalam konteks trading kripto, di mana leverage yang tinggi bisa berujung pada kerugian besar. Dengan penetapan batasan ini, Buterin sejalan dengan praktik investasi yang bertanggung jawab, memprioritaskan stabilitas jangka panjang ketimbang keuntungan jangka pendek semata.

Dengan demikian, nasihat Vitalik Buterin yang memadukan kebijaksanaan investasi tradisional dengan pemahaman yang matang tentang ekonomi digital ini menawarkan panduan bagi investor pemula maupun profesional. Wejangan yang ia sampaikan ini berguna sebagai pengingat bahwa dalam industri kripto, terkadang strategi yang paling sederhana justru adalah yang paling efektif.

Bagaimana pendapat Anda tentang 4 nasihat keuangan berharga dari Vitalik Buterin ini? Yuk, sampaikan pendapat Anda di grup Telegram kami. Jangan lupa follow akun Instagram dan Twitter BeInCrypto Indonesia, agar Anda tetap update dengan informasi terkini seputar dunia kripto!

Platform kripto terbaik di Indonesia | April 2024

Trusted

Penyangkalan

Seluruh informasi yang terkandung dalam situs kami dipublikasikan dengan niat baik dan bertujuan memberikan informasi umum semata. Tindakan apa pun yang dilakukan oleh para pembaca atas informasi dari situs kami merupakan tanggung jawab mereka pribadi.

Zummia.jpg
Zummia Fakhriani
Zummia adalah seorang penulis, penerjemah, dan jurnalis dengan spesialisasi pada topik blockchain dan kripto. Ia mengawali sepak terjang di industri kripto sebagai trader kasual sejak 2015. Kemudian, mulai berkiprah sebagai penerjemah profesional di industri sejak 2018 sembari mengenyam tahun ketiganya di program studi Sastra Inggris kala itu. Menyukai topik terkait DeFi, koin privasi, dan web3.
READ FULL BIO
Disponsori
Disponsori