Lihat lebih banyak

Dorong Adopsi, HashFlow Gandeng MoonPay untuk Permudah Transaksi Kripto

3 mins
Diperbarui oleh Lynn Wang
Gabung Komunitas Trading Kami di Telegram

Ringkasan

  • HashFlow menjalin kerja sama dengan MoonPay untuk membuka akses pada investor kripto baru agar bisa melakukan transaksi secara mudah.
  • CMO)HashFlow, Andrew Saunders, mengatakan melalui kemitraan dengan MoonPay, memungkinkan pengguna untuk melakukan konversi mata uang fiat menjadi aset digital di berbagai jaringan chain.
  • Di samping itu, beberapa aset kripto dengan kategori blue-chip juga akan mendukung integrasi tersebut; mulai dari ETH, USDC, USDT, DAI, dan aset populer lainnya.
  • promo

Demi memperluas adopsi aset kripto, platform decentraliced finance (DeFi) HashFlow menjalin kerja sama dengan MoonPay, entitas yang berfokus pada pembayaran kripto. Dengan langkah strategis tersebut, HashFlow bermaksud membuka akses seluas-luasnya pada investor kripto baru agar bisa dengan mudah melakukan pembelian aset digital dengan kartu kredit dan transfer bank di 160 negara.

MoonPay, yang bercita-cita menjadi “PayPal di dunia kripto”, memang memiliki layanan yang berbeda dengan perusahaan broker lainnya. Dengan MoonPay, pengguna bisa dengan mudah bertransaksi kripto hanya dengan menggunakan kartu yang tidak ubahnya seperti proses transaksi di dunia keuangan tradisional.

Chief Marketing Officer (CMO) HashFlow, Andrew Saunders, mengatakan melalui kemitraan dengan MoonPay, memungkinkan pengguna untuk melakukan konversi mata uang fiat menjadi aset digital di jaringan Ethereum, Arbitrum, Optimism, Polygon, dan Avalanche.

Di samping itu, beberapa aset kripto dengan kategori blue-chip juga akan mendukung integrasi tersebut; mulai dari ETH, USDC, USDT, DAI, dan aset populer lainnya.

“Pengguna HashFlow sekarang memiilki opsi tambahan untuk melakukan perdagangan dengan penawaran harga terjamin dari market maker profesional di DeFi, seperti Slippage dan juga MEV,” jelasnya.

Mega Bintang Hollywood Investasi di MoonPay

Terpilihnya MoonPay sebagai mitra HashFlow bukanlah tanpa alasan. Startup infrastruktur pembayaran Web3 itu digadang-gadang mampu memberikan solusi secara menyeluruh bagi entitas yang tidak memiliki pengalaman di Web3 sekalipun.

Selain itu, MoonPay juga berhasil menarik perhatian para mega bintang Hollywood untuk membenamkan dananya untuk membangun ekosistem perusahaan. Nama-nama seperti Justin Bieber, Snoop Dogg, Paris Hilton, Bruce Willis, Steve Aoki, dan Aston Kutcher diketahui masuk sebagai investor dalam putaran pendanaan perusahaan.

VP Partnership MoonPay, Bree Blazak, menambahkan bahwa kehadiran perusahaan memang dimaksudkan untuk menyederhanana proses ekosistem aset digital. Jadi siapapun bisa dengan mudah melakukan transaksi  dengan cepat.

“Kemitraan dengan HashFlow bisa mendorong adopsi DeFi di arus utama serta menciptakan jalur akses bagi pedagang di seluruh dunia,” tambah Blazak.

MoonPay Jadi Rujukan Utama Pembayaran Berbasis Kripto

Kerja sama antara HashFlow dan MoonPay menambah panjang deret klien MoonPay untuk memfasilitas transaksi kripto. Sebelumnya, perusahaan juga menjadi mitra crypto wallet MetaMask untuk bersama-sama merambah pasar Nigeria.

Dengan teknologi yang dimiliki MoonPay, pengguna kripto di sana bisa mendapatkan token dengan lebih efisien tanpa harus membuat akun crypto exchange terlebih dulu. Terlebih lagi, faktanya, 90% aplikasi pembelian kripto yang mengunakan kartu kredit ataupun kartu debit di Nigeria tidak bisa diproses. Oleh karena itulah, sinergi ini harapannya mampu menghilangkan hambatan yang ada dan memperluas adopsi aset digital menjadi lebih kencang.

Tidak mau kalah, platform decentralized exchange (DEX) Uniswap juga sudah menjalin kerja sama dengan MoonPay untuk membuka akses pembayaran sistem keuangan tradisional.

Buka Akses untuk NFT

Tidak ketinggalan, plaftorm marketplace non-fungible-token (NFT), Magic Eden juga mengikat kerja sama dengan MoonPay untuk membuka akses pada lebih dari 60 aset kripto populer. Dengan begitu, proses pembelian dan penjualan NFT bisa lebih mudah berlangsung hanya dengan menggunakan kartu kredit, kartu debit, Apple pay ataupun Google Pay.

Chief Operating Officer (COO) Magic Eden, Zhuoxun Yin menjelaskan, kolaborasi itu sesuai dengan tujuan prusahaan yang berniat membuka akses NFT bagi semua orang.

Sejak 2021, popularitas MoonPay terus melambung. Kiprah perusahaan yang mampu menghadirkan layanan ekslusif yang memfasilitasi pembelian NFT untuk kalangan selebritas menjadi salah satu penyebabnya.

Namun, pada akhir tahun lalu, MoonPay dan 37 pihak lainnya, termasuk petinggi Yuga Labs dan beberapa selebritas, menghadapi gugatan class action atas tuduhan berkonspirasi dengan para pesohor untuk mempromosikan koleksi NFT mereka.

Bagaimana pendapat Anda tentang topik ini? Yuk, sampaikan pendapat Anda di grup Telegram kami. Jangan lupa follow akun Instagram dan Twitter BeInCrypto Indonesia, agar Anda tetap update dengan informasi terkini seputar dunia kripto!

Platform kripto terbaik di Indonesia | April 2024

Trusted

Penyangkalan

Seluruh informasi yang terkandung dalam situs kami dipublikasikan dengan niat baik dan bertujuan memberikan informasi umum semata. Tindakan apa pun yang dilakukan oleh para pembaca atas informasi dari situs kami merupakan tanggung jawab mereka pribadi.

BIC_userpic_sb-49-profil.jpg
Adalah seorang penulis dan editor yang pernah berkiprah di banyak media ekonomi dan bisnis. Memiliki pengalaman 7 tahun di bidang konten keuangan, bursa dan startup. Percaya bahwa blockchain dan Web3 akan menjadi peta jalan baru bagi semua sektor kehidupan
READ FULL BIO
Disponsori
Disponsori