Lihat lebih banyak

Last Week [in] Crypto: Blockchain Solana Sempat Alami Pemadaman Jaringan; Inovasi Token ERC-404 Curi Perhatian

5 mins
Diperbarui oleh Lynn Wang
Gabung Komunitas Trading Kami di Telegram

Redaksi BeInCrypto telah mengumpulkan sejumlah berita terhangat dari dunia kripto selama sepekan terakhir pada 5 – 11 Februari 2024.

Jangan lupa ikuti terus newsletter kami dan dapatkan kumpulan berita kripto terkini.

Genesis Berniat Juat GBTC Miliknya yang Bernilai US$1,38 Miliar

Genesis Global Capital berniat untuk melikuidasi saham Grayscale Bitcoin Trust (GBTC), Grayscale Ethereum Trust (ETHE), dan Grayscale Ethereum Classic Trust (ETCG), miliknya yang bernilai US$1,59 miliar.

Saat ini, pihak Genesis sedang meminta izin di pengadilan kebangrutan Amerika Serikat (AS) untuk melakukan hal tersebut.

Sebelum Genesis, pada 20 Januari lalu, FTX Group dikabarkan juga menjual kepemilikan saham GBTC milik mereka.

Sosok Pro Bitcoin Nayib Bukele Terpilih Kembali sebagai Presiden El Salvador

Nayib Bukele, sosok yang pro adopsi Bitcoin (BTC), berpotensi besar kembali terpilih sebagai presiden El Salvador dalam Pilpres 2024 yang diadakan pada hari Minggu (4/2).

Mengutip survei hitung cepat setelah pencoblosan dilakukan, Nayib Bukele yakin bahwa dia memenangkan Pilpres El Salvador dengan persentase lebih dari 80% suara.

Jika hasil resmi pemungutan suara mengonfirmasi kemenangan Nayib Bukele, maka ia akan menjabat sebagai presiden El Salvador kembali hingga tahun 2029.

Pengguna Aktif Harian Farcaster Melonjak ke Titik Tertinggi

Media Sosial Terdesentralisasi Farcaster

Farcaster, protokol media sosial terdesentralisasi yang berbasis di Ethereum layer-2 (L2) Optimism, mengalami lonjakan pengguna aktif harian.

Pengguna aktif harian Farcaster melonjak hampir 10 kali lipat ke rekor tertinggi sepanjang masa sejak peluncuran aplikasi mini yang bernama Frames.

Sejauh ini, pendapatan protokol Farcaster secara kumulatif hampir mencapai US$450.000 sejak diluncurkan pada Agustus 2022.

Harga Bitcoin Diprediksi Tembus US$70.000 pada Akhir Tahun 2024

Markus Thielen dari 10X Research memperkirakan harga Bitcoin akan mencapai hingga US$70.000 pada akhir tahun 2024.

Menurut Markus Thielen, ada beberapa faktor yang dapat mendorong kenaikan harga Bitcoin. Salah satunya adalah kondisi makro ekonomi dan peningkatan permintaan secara bertahap dari investor keuangan tradisional (TradFi) yang mengalokasikan dana ke exchange-traded fund (ETF) Bitcoin spot.

Mundur pada 8 Januari lalu, Standard Chartered mengeluarkan prediksi yang menyebut harga Bitcoin akan mencapai sekitar US$200.000 pada akhir tahun 2025.

ID Palsu Buatan AI Diklaim Mampu Tembus Sistem KYC Crypto Exchange

OnlyFake, situs pembuat identitas ID palsu bertenaga artificial intelligence (AI), digadang-gadang mampu menembus sistem know-your-customer (KYC) di crypto exchange.

Temuan ini menjadi sesuatu yang meresahkan, terlebih lagi karena biaya untuk menggunakan OnlyFake relatif murah dan prosesnya pun tergolong mudah.

Keberadaan OnlyFake ini sekaligus menjadi dorongan bagi pemerintah untuk menerapkan regulasi yang jelas untuk teknologi AI.

Jalin Kerja Sama dengan GoDaddy, Harga Token ENS Meroket 22%

Altcoin

Ethereum Name Service (ENS) mengumumkan bermitra dengan GoDaddy untuk memudahkan para pelanggan menggunakan DNS di ekosistem ENS.

Adapun kolaborasi antara ENS dan GoDaddy dinilai menjadi tonggak penting dalam industri nama domain.

Menyusul kabar ini, harga native token ENS terpantau naik sekitar 22,9% dalam 24 jam terakhir.

Blockchain Solana Alami Pemadaman, Harga SOL Turun 3,6%

Blockchain Solana mengalami pemadaman sehingga berhenti memproses transaksi di jaringan itu.

Developer di seluruh ekosistem Solana menyelidiki insiden pemadaman dan akhirnya berhasil memulai ulang jaringan.

Kabar ini memicu harga native token Solana, yaitu SOL, turun sekitar 3,6% dalam 24 jam terakhir.

Kembali Borong Bitcoin, MicroStrategy Kini Punya 190.000 BTC

MicroStrategy membeli 850 BTC senilai US$37,2 juta selama bulan Januari 2024.

Hal tersebut membuat perusahaan ini secara total memiliki 190.000 BTC. Bitcoin milik MicroStrategy kini bernilai lebih dari US$8 miliar seiring kenaikan harga BTC.

Phong Le, selaku Presiden dan CEO MicroStrategy, mengatakan perusahaan yang dia pimpin mendapat manfaat dari kenaikan harga Bitcoin yang signifikan di kuartal IV/2023.

Gandeng MetaMask, Robinhood Perluas Akses ke Dunia Web3

Ilustrasi Web3 | BeInCrypto

Consensys, pengembang self-custody crypto wallet MetaMask, menjalin kerja sama dengan platform investasi Robinhood.

Keduanya akan memiliki kemampuan untuk memanfaatkan luasnya jaringan basis pelanggan mereka.

Hal itu termasuk pelanggan Robinhood yang bisa membeli kripto melalui fitur buy di MetaMask.

Kamar Dagang Hong Kong Dorong Penerbitan 2 Jenis Stablecoin

Kamar Dagang Umum Hong Kong (HKGCC) telah mengajukan proposal untuk anggaran pemerintah yang akan datang. Mereka menyarankan agar para pembuat kebijakan mengizinkan penerbitan stablecoin terkait mata uang fiat renminbi (yuan) Cina.

HKGCC mengatakan pada hari Selasa (6/2) bahwa organisasi bisnis tersebut mendesak pemerintah untuk mempertimbangkan mengizinkan penerbitan stablecoin terkait yuan, atau stablecoin yang didukung sekumpulan mata uang fiat, termasuk yuan, dolar Hong Kong (HKD), atau dolar AS (USD).

Korea Selatan Ancam Penjahat Kripto dengan Hukuman Penjara Seumur Hidup

Otoritas Pengawas Pasar (FSC) Korea Selatan mengancam siapa saja yang melakukan kejahatan berbasis kripto dengan hukuman penjara seumur hidup.

Aksi yang diklaim sebagai salah satu strategi untuk lebih melindungi investor ini sekaligus memperlihatkan bahwa niatan pemerintah setempat untuk membangun ekosistem aset digitalnya bukanlah hanya sebatas retorika.

Kebijakan yang masuk dalam Undang-Undang (UU) Perlindungan Pengguna Aset Virtual itu akan mulai berlaku pada 19 Juli mendatang. Dalam keterangan resmi, dijelaskan aturan ini sudah disahkan oleh parlemen sejak 19 Juli tahun lalu, tetapi implementasinya baru bisa ditegakkan setelah 12 bulan setelahnya.

Crypto Exchange OKX Berpotensi Diselidiki Terkait Pelanggaran Aturan di Korea Selatan

Crypto Exchange OKX

Digital Asset Exchange Alliance (DAXA) menyampaikan bahwa crypto exchange OKX berpotensi diselidiki oleh regulator Korea Selatan terkait pelanggaran aturan.

DAXA mengaku bahwa melaporkan OKX kepada regulator Korea Selatan, karena diduga beroperasi secara lokal tanpa memiliki lisensi yang tepat.

Keputusan apakah OKX melakukan kesalahan atau tidak akan berada di tangan Unit Intelijen Keuangan (FIU) Korea Selatan.

Pengadilan Banding Montenegro Tolak Ekstradisi Do Kwon ke AS

Pengadilan Banding Montenegro telah membalikkan putusan Pengadilan Tinggi Montenegro dan menolak ekstradisi Do Kwon ke AS.

Pihak Pengadilan Banding Montenegro mengkritik Pengadilan Tinggi Montenegro atas kesalahan prosedur dalam menyetujui ekstradisi Do Kwon.

Sebuah laporan terbaru mengungkapkan kurangnya kewenangan Pengadilan Tinggi Montenegro dalam memutuskan ekstradisi Do Kwon pada bulan Desember 2023.

SEC Thailand Gugat Eks CEO Crypto Exchange Zipmex atas Tuduhan Penipuan

Komisi Sekuritas dan Bursa (SEC) Thailand telah menuduh mantan CEO Zipmex Thailand karena menerbitkan informasi palsu dan menyesatkan pelanggan.

SEC menyatakan bahwa Akarlap Yimwilai, selaku pimpinan unit Thailand dari crypto exchange Singapura tersebut dari tahun 2018 hingga 2023, telah menyesatkan pelanggan.

Volume Perdagangan Token ERC-404 Tembus US$200 Juta!

Standar token Ethereum ERC paling umum

Ekosistem Ethereum kedatangan sebuah standar token baru bernama ERC-404. Namun, token ini masih bersifat eksperimental.

Hadirnya standar token ini bertujuan untuk menjembatani kesenjangan antara fungible token dan non-fungible token (NFT).

Menurut data di Dune Analytics, kurang dari seminggu setelah pembuatannya, volume perdagangan ERC-404 di decentralized exchange (DEX) dan platform NFT melebihi US$230 juta.

Bagaimana pendapat Anda tentang berita kripto selama sepekan ini? Yuk, sampaikan pendapat Anda di grup Telegram kami. Jangan lupa follow akun Instagram dan Twitter BeInCrypto Indonesia, agar Anda tetap update dengan informasi terkini seputar dunia kripto!

Platform kripto terbaik di Indonesia | Mei 2024

Trusted

Penyangkalan

Seluruh informasi yang terkandung dalam situs kami dipublikasikan dengan niat baik dan bertujuan memberikan informasi umum semata. Tindakan apa pun yang dilakukan oleh para pembaca atas informasi dari situs kami merupakan tanggung jawab mereka pribadi.

userpic_14-1.jpg
Ahmad Rifai
Ahmad Rifai adalah seorang jurnalis yang meliput sektor startup, khususnya di Asia Tenggara, dan penggila open source intelligence (OSINT). Dia bersemangat mengikuti berbagai cerita tentang perang, tetapi percaya bahwa medan pertempuran saat ini adalah di dunia kripto.
READ FULL BIO
Disponsori
Disponsori